2 Pintu Tol Dibangun di Rejang Lebong, Pembangunan Tol Bengkulu - Lubuk Linggau Berlanjut

2 Pintu Tol Dibangun di Rejang Lebong, Pembangunan Tol Bengkulu - Lubuk Linggau Berlanjut

Pembangunan Tol Bengkulu - Lubuk Linggau- IST/CE -

CURUP, CURUPEKSPRESS.COM - Pemerintah Provinsi Bengkulu telah menyampaikan, informasi terbaru berkaitan dengan perkembangan rencana pembangunan jalan Tol Bengkulu – Lubuk Linggau sejauh 95,8 km.

Gubernur Bengkulu Prof Dr drh H Rohidin Mersyah MMA, memastikan jika pembangunan tol tersebut berlanjut, serta akan ada dua pintu keluar yang dibangun di Kabupaten Rejang Lebong.

BACA JUGA:15 Juni 2024 Akses Jalan Menuju Lebong Masih Ditutup, Longsor Susulan Terus Terjadi

BACA JUGA:BREAKING NEWS, Jalan Lintas Lebong Banjir, Meterial Batu dan Kayu Tutup Jalan

 

Adapun dua pintu keluar yang akan dibangun di Rejang Lebong tersebut, yakni di Kecamatan Sindang Dataran dan juga di Kecamatan Padang Ulak Tanding.

Hal ini sesuai dengan rute dan alurnya, dimana untuk Bengkulu - Lubuk Linggau dengan minimum 2 pintu, yakni pertama Taba Penanjung, dan satu lagi di Sindang Dataran, yang saat ini dalam proses master plan.

Ditambah dengan rute dan jalur Lubuk Linggau – Bengkulu dengan minimum dengan dua pintu keluar, pertama di Kecamatan Sindang Dataran Rejang Lebong dan satu lagi di Kecamatan Padang Ulak Tanding Rejang Lebong.

BACA JUGA:2024, Ini Daftar Perbaikan Jalan di Rejang Lebong

BACA JUGA:Jembatan Simpang Nangka RL Resmi Ditutup, Tetap Berhati - Hati Dijalan Alternatif

 

"Insyaallah untuk pembangunan lanjutan jalan Tol Bengkulu – Lubuk Linggau rencananya akan dimulai pada tahun depan," sampainya.

Gubernur Bengkulu juga mengatakan, jika pembangunan jalan Tol Bengkulu – Lubuk Linggau tersebut, akan mempercepat laju pertumbuhan ekonomi di Provinsi Bengkulu.

Ini lantar jika pembangunan jalan Tol tersebut telah selesai, maka Lubuk Linggau juga bisa memanfaatkan Pelabuhan Baai.

Sumber: