Menu Masakan Sederhana : Resep Tumis Kangkung Saus Tiram
Tumis Kangkung Saus Tiram-ILUSTRASI/NET-
CURUPEKSPRESS.COM - Tumis kangkung umumnya menggunakan bahan utama, seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit. Kangkung biasanya ditumis dengan berbagai macam sayuran, rempah-rempah, dan terkadang daging.
Yuk simak resep dibawah ini.
Bahan-bahan:
- 1 ikat kangkung
- 1/2 buah tomat
- 4 butir bawang merah
- 3 butir bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 1/4 sachet saos tiram
- 3 sdm gula pasir
- secukupnya Garam
BACA JUGA:Resep Sambal Plecing Kangkung
BACA JUGA:Resep Kangkung Sambal Tumpang
Cara Membuat:
- Petik kangkung dan cuci hingga bersih. Iris kecil kecil cabai, bawah merah dan bawang putih.
- Panaskan margarin lalu tumis bumbu halus setelah harum tambahkan sedikit air lalu masukan kangkung, setelah kangkung mulai layu tambahkan gula garam dan saos tiram ke dalamnya.
- Tahap terakhir tambahkan tomat kemudian tumis kangkung saos tiram siap dihidangkan
Sumber: