3.159 Orang Ikut Tes TKS

3.159 Orang Ikut Tes TKS

Peserta Mengaku Tidak Konsentrasi

CURUP, CE - Peserta tes Tenaga Kerja Sukarela (TKS) mengaku tidak konsentrasi dalam mengerjakan soal tes yang dilaksaakan oleh  Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) kabupaten Rejang Lebong. Pasalnya tiga ribuan peserta padat memenuhi tes yang  dilaksanakan di GOR Curup pada hari selasa (21/03) itu kemarin.  Dikatakan Kabid Pengembangan Pembinaan dan Kesejahteraan Pegawai,

Leny Yudryani SKom bahwa hal tersebut dianggap wajar karena jika melihat dari jumlah pendaftar, mencapai angka 3.159 peserta.  "Jika melihat dari jumlah pendaftar kemarin berjumlah 3.159 peserta, jadi jika melihat space GOR yang memang tidak terlalu besar wajar  jika sangat padat dan bahkan hingga keluar ruangan," sampainya. Namun, dikatakan Leny, untuk jumlah pasti peserta yang mengikuti tes TKS itu kemarin dirinya masih belum bisa memastikan. Pasalnya  pihaknya masih belum sempat mengecek dan mengakumulasikan daftar hadir yang memang dibuat terpisah untuk mengatasi banyaknya  jumlah peserta.

"Untuk jumlah pastiny saya masih belum bisa menyebutkan karena tadi masih belum sempat kami akumulasikan dari absen yang  disediakan," katanya. Terpisah, Lita (27) salah satu peserta tes mengatakan suasana tes memang agak kurang kondusif karena banyaknya jumlah peserta.  Bahkan dengan banyaknya jumlah pesrta bahkan suasana bising pun tidak dapat terhindarkan. Padahal kendatinya konsentrasi tentu  harus benar-benar ekstra dalam kondisi sedemikian.

"Cukup bising, Memang perlu konsentrasi yang sangat ekstra untuk mengerjakan soal-soal itu tadi," sampai Lita. Lita mengatakan, syukurnya dari soal tes yang mereka kerjakan tidak terlalu banyak. Hanya ada sebanyak 75 soal dnegan materi yang  berbeda-beda yang harus mereka isi dalam tes itu kemarin. "Tadi soalnya tidak terlalu banyak, ada soal sejarah, bahasa inggris, matematika, dan kewarganegaraan," terangnya.

Kemudian Adi (23) salah satu peserta lainnya mengatakan bahwa tentunya suasana kurang nyaman juga dirasakannya. Pasalnya dirinya  harus mengerjakan soal dengan cara berdesak-desakan. Namun kendati demikian, Adi mengaku cukup antusias dalam mengikuti tes TKS  tersebut. "Sebenarnya agak kurang nyaman karena berdesak-desakan, tentu juga cukup panas. Tapi ya mau bagai mana lagi, karena tes ini sangaat  penting bagi saya tentunya harus diikuti," pungkasnya. (CE2)

Sumber:

3.159 Orang Ikut Tes TKS

Terkini

Terpopuler

Pilihan