BUMN Bantu Pemulihan Infrastruktur Bengkulu, Melalui Dana CSR

BUMN Bantu Pemulihan Infrastruktur Bengkulu,  Melalui Dana CSR

IST/CE
Pertemuan Sekda dan Konsorsium BUMN di Bengkulu.

BENGKULU, CE - Konsorsium (gabungan) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada di provinsi Bengkulu menjanjikan akan membantu pemulihan infrastruktur di Bengkulu, pasca bencana banjir dan longsor.
Dikatakan Sekda Provinsi Bengkulu Nopian Andusti, dari hasil pertemuan dan diskusi bersama pihak konsorsium BUMN sebelumnya, dalam waktu dekat mereka akan menyalurkan CSR-nya kepada masyarakat yang terdampak bencana."Mereka meminta kita dari Pemprov Bengkulu melalui BPBD Provinsi Bengkulu untuk menyiapkan apa yang dibutuhkan," sampainya.

Dikatakan Sekda bahwa beberapa diataranya seperti terkait infrastruktur jalan, jembatan dan irigasi. Kemudian termasuk juga masalah perbaikan dan rehabilitasi tambak yang rusak, tanaman perkebunan dan persawahan yang rusak, dimana BUMN Bengkulu siap memberikan bantuan dalam bentuk bibit dan sebagainya. "Ini adalah bentuk kepedulian BUMN terhadap hal-hal yang berkaitan dengan musibah banjir dan longsor yang terjadi. Jadi segenap BUMN khususnya yang ada di Provinsi Bengkulu ini segera memberikan kepeduliannya terhadap kita yang terkena bencana," ungkapnya.Nopian menyebutkan, bantuan yang akan disalurkan khusus untuk jembatan dan jalan yang tidak didanai atau intervensi APBD maupun APBN. Sehingga sumber dana betul-betul mandiri dan murni dari dana CSR BUMN itu sendiri."Alhamdulillah teman-teman dari BUMN antusias membantu kita dan tentunya ada prioritas yang harus ditangani, termasuk permukiman," kata Sekda.Sementara itu, terkhusus permukiman, direncanakan akan ditampilkan nuansa perkampungan baru dengan konsep kampung wisata baru. Dimana ada perkampungan yang rumah penduduknya semula rusak, kotor akibat lumpur akan dibersihkan, dicat warna-warni, sehingga nanti akan muncul suasana baru."Didalamnya akan ada pemandangan yang menarik dan tampil beda. Dimana pemukiman yang sebelumnya kotor menjadi tampilannya indah, bersih dan berwarna-warni dengan nuansa desa pelangi," pungkasnya. (CE2)

Sumber: