Program Rp 100 Juta 1 Desa Jadi Prioritas SAHE

Program Rp 100 Juta 1 Desa Jadi Prioritas SAHE

CE ONLINE -  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rejang Lebong, Senin (1/3) kemarin menggelar paripurna dengan agenda penyampaian pidato Perdana Bupati Drs Syamsul Effendi MM setelah dilantik beberapa waktu lalu. Dimana usai menyampaikan pidato, Bupati berkomitmen untuk mewujudkan program-program dalam visi misi yang diusung. Salah satunya, SAHE akan memprioritaskan program Rp 100 juta satu desa. Dimana hal ini penting untuk menggeliatkan sektor perekonomian di desa.
"Seluruhnya kita priorotaskan, namun yang lebih kita utamakan memang untuk program Rp 100 Juta satu desa dan kelurahan," sampainya.

Adapun Sembilan yang menjadi visi dan misi Bupati yang satu ini dalam kepemimpinannya, yakni Pembangunan Karakter Masyarakat Rejang Lebong yang berdaya saing, Memantapkan Pelestarian Agama, Meningkatkan Akses Pendidikan, meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat, menguatkan nilai budaya sebagai identitas daerah, Pendidikan yang inovasi, menghidupkan kawasan potensi lokal pertanian dan ekonomi kreatif, Memperluas ketersedian Lapangan pekarjaan dan menwujudkan Infrasturktur pembangunan.
"Kesembilan ini tentunya kita sinergikan dengan RPJMD Rejang Lebong baik menengah atau jangka panjang," ungkapnya.

Dimana visi dan misi ini dilaksanakannya, dalam program - program yang diwujudkan lewat program Rp 100 juta perdesa dan kelurahan, umroh gratis, pengobatan gratis untuk kelas 3, Baju seragam gratis untuk SD dan SMP siswa baru. bedah 5000 rumah miskin di Rejang Lebong.
"Dimana akan diwujudkan dengan cara bertahap dengan melihat kekuatan anggaran APBD Rejang Lebong," jelasnya.

Serta Rapat Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Bupati RL masa jabatan 2021 - 2024 sekaligus serah terima jabatan dan penyerahan memori serah terima jabatan tersebut Bupati juga menyampaikan, jika dirinya dan pasangan sudah dinyatakan menang dalam pilkada tahun lalu, dengan proses yang berkualitas dan bertanggung jawab, kendati didalamnya Banyak proses pembelajaran dan pranata tatanan biroksisi telah dilalui, untuk itu dirinya menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak terutama pemerintah, yang terlah berkomimen penuh dalam menunjang pilkada yang berkualitas di Rejang Lebong tersebut.
"Dimana kami Sahe mengucapkan terima kasih pada pemerintah dan penyelenggaran, FKPD, dan juga yang lainnya, atas penyelenggaran pilkada yang bermartabat dan berkualitas, terkhusus untuk Bupati Rejang Lebong Periode 2016- 2021 yakni H.A. Hijazi, Sh, Msi dan Iqbal Bastari, Spd, MM di dampingi istri, kami meminta untuk terus mengabdi di Rejang Lebong sesuai dengan bidang tupoksi saat ini, dengan sejumlah pengalaman yang dimiliki untuk sama-sama membangun Rejang Lebong bercahaya bersama," terangnya.

Dengan komitmen awal dirinya juga menyampaikan jika Rejang Lebong bercahaya untuk semua pihak, sehat, berbudaya dan sejahtera yang menjadi pilar utama.
"Ini kita artikan jika apapun yang menjadi keputusan dan kebijakan saya ini semua dengan tujuan utama untuk masyarakat, dan menuju kesejahteraan untuk semua, tanpa ada intervensi didalamnya baik status suku, agama dan ras, " tegasnya.

Disamping itu Wakil Bupati Rejang Lebong Hendra Wahyudiansyah SH menyampaikan, jika dirinya membenarkan Rp 100 perdesa dan kelurahan menjadi poin utama pihaknya dengan akan melihat anggaran yang ada. Apakah memungkinkan dalam waktu dekat atau tidak, namun Bersambung …

Baca selengkapnya di Koran Harian Curup Ekspress edisi Senin, 2 Maret 2021

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Sumber: