RS PMI “Standby” jadi Tempat Isolasi

RS PMI “Standby” jadi Tempat Isolasi

CE ONLINE - Wakil Bupati Rejang Lebong, Hendra Wahyudiansyah mengisyaratkan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong akan mengoperasikan RS Palang Merah Indonesia (PMI) yang berada di Desa Dataran Tapus Kecamatan Bermani Ulu sebagai tempat isolasi. Hal ini sebagai langkah antisipasi jika ruangan isolasi pada RSUD Curup penuh.
"Tidak menutup kemungkinan, RS PMI kita operasikan sebagai tempat isolasi. Ini kita siapkan sebagai langkah antisipasi, jika ruang RSUD Curup penuh," ujarnya kepada wartawan.

Menurut Wabup, bahwa sifatnya RS PMI yang ada tersebut dalam keadaan siap pakai. Artinya, jika RSUD Curup tidak mampu lagi menampung atau keterbatasan ruang untuk menampung pasien Covid-19, tentu RS PMI siap menampung hal tersebut.
"Sifatnya RS PMI itu standby, tentu kita melihat perkembangan yang ada," sampainya.

Lanjut Wabup, bahwa pihaknya dapat memastikan bahwa RS PMI siap untuk menampung pasien untuk melakukan isolasi bagi pasien Covid-19.
"RS PMI kita pastikan siap menampung. Karena memang, RS juga disupport penuh RS Daerah," katanya.

Sementara itu, untuk perkembangan Covid-19 di Kabupaten Rejang Lebong mencapai 1.453 kasus. Namun ditegaskan Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Rejang Lebong, Syamsir SKM MKM bahwa dari jumlah kasus tersebut, 1.357 diantaranya sudah dinyatakan sembuh.
"Kemudian 31 kasus meninggal dunia, sehingga total pasien dalam pengawasan atau masih menjalani isolasi tinggal 65 orang," pungkasnya. (CE5)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Sumber: