TAPD Segera Bahas APBD-P

TAPD Segera Bahas APBD-P

CE ONLINE - Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Rejang Lebong H RA Denni SH MM menyampaikan, pihaknya akan segera melakukan pembahasan APBD Perubahan tahun 2021. Pembahasan akan dilakukan besama dengan pihak DPRD Rejang Lebong.
"Tahun ini APBD Perubahan 2021 ada, dan kita akan segera bahas bersama DPRD Rejang Lebong," sampai RA Denni.

Dikatakannya saat ini untuk Rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA - PPAS) APBD Perubahan sudah disampaikan pihaknya kepada DPRD. Dan tinggal menunggu untuk jadwal pembahasan di DPRD Rejang Lebong.
"Kita TAPD menunggu jadwal dari dewan saja untuk dibahas," jelasnya.

Adapun usai KUA-PPAS yang sudah matang nantinya, baru akan memasukan RPABD Perubahan 2021. Yang mana saat ini Rejang Lebong memiliki waktu kurang lebih 1 bulan lebih untuk melakukan pembahasan tersebut, sampai disahkan menjadi APBD Perubahan tahun 2021.
"Mudah-mudahan tidak ada kendala, dan bisa diselesaikan pembahasannya, sampai dengan September ini," ungkapnya.

Pada tahun sebelumnya memang Rejang Lebong mentiadakan APBD Perubahan, dan hanya melakukan pergeseran saja, namun karena tahun ini memungkinkan untuk dilakukan, maka kita akan lakukan, jika biacara waktu sedikit terlambat dari tahun - tahun sebelum pendemi, dimana KUA PPAS biasanya masuk sejak Juli.
"Ini lantaran kita juga disibukan dengan penanganan covid dan sejumlah agenda kerja yang banyak, mulai dari RPJMD dan juga yang lainnya," pungkasnya. (CE1)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Sumber: