Wabup Lepas Peserta Pawai Adat HUT Curup, Bappeda Sukses Jadi Panitia

Wabup Lepas Peserta Pawai Adat HUT Curup, Bappeda Sukses Jadi Panitia

Pawai Adat HUT Curup ke 144 RL-IST-

CURUP, CURUPEKSPRESS.COM - Ada kurang lebih ribuan peserta pawai ada yang dilepas secara langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Rejang Lebong, Hendra Wahyudiansyah, dalam rangka HUT Kota Curup ke-144.

Salah satu agenda kegiatan HUT Curup tersebut diikuti dari seluruh lini lapisan masyarakat.

Termasuk diantaranya kecamatan, OPD, instansi vertikal, BUMN, BUMD, perguruan tinggi dan organisasi sosial dan organisasi kemasyarakatan yang ada di Rejang Lebong.

"Alhamdulilah pawai adat bisa berjalan dengan baik, dan ribuan peserta meramaikan  hari ini," sampai Kepala Bappeda, Khirdes Lapendo Pasju, selaku penanggungjawab seksi pawai adat HUT Curup.

BACA JUGA:Berbalut Nuansa Adat Rejang, Paripurna Istimewa HUT Curup ke 144 Digelar 29 Mei 2024

BACA JUGA:Dewan Juri Festival Budaya Daerah dan Lomba HUT Curup ke 144 Dilantik!

Adapun pawai adat ini sendiri bukan hanya sekedar meramaikan saja.

Namun ada penilaian tersendiri dari pihaknya, yang akan melihat peserta tersebut mengenakan kostum yang berkaitan dengan adat dan budaya Rejang Lebong dan adat nasional.

Kerapian dan keindahan barisan berisikan khas Rejang Lebong.

Disamping itu Wabup, Hendra Wahyudiansyah dalam sambutannya, mengatakan sesuai dengan tema HUT Curup kali ini.

BACA JUGA:Dari Pelaksanaan Paripurna Istimewa HUT Curup ke 143, Rejang Lebong Semakin Bercahaya untuk Semua

BACA JUGA:Kado Manis HUT Curup ke 143, Bupati Bakal Terima Penghargaan Kemendikbud

Dirinya mengajak seluruh masyarakat Rejang Lebong untuk bisa bersama - sama, bahu membahu untuk mengembangkan dan melestarikan budaya daerah serta mensejahterakan UMKM.

Sumber: