REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Pada Sabtu, 27 Agustus dan Minggu 28 Agustus 2022 lalu. Gubernur Provinsi Bengkulu, Dr drh H Rohidin Mersyah MMA didampingi Bupati Rejang Lebong, Drs H Syamsul Effendi MM, secara simbolis menyerahkan kartu Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJamsostek) kepada 1.000 keluarga penerima manfaat (KPM) se Provinsi Bengkulu.
Kepala Cabang (Kacab) BPJamsostek Curup, Indro Agus Febrianto menyampaikan, Kartu BPJamsostek yang diberikan tersebut merupakan bantuan corporate social responsibility (CSR) BPD Bengkulu. "Kami baru saja menyerahkan kartu BPJamsostek yang dilakukan secara simbolis oleh Pak Gubernur dan Bupati RL kepada KPM yang ada di RL," sampainya. Dijelaskan Indro, bantuan CSR berupa kartu BPJamsostek tersebut pembiayaannya selama 3 bulan yang terhitung mulai Agustus, September hingga Oktober akan ditanggung oleh Bank BPD Bengkulu. "3 bulan ditanggung pihak BPD dan seterusnya KPM akan meneruskan iuran bulanan secara mandiri," ujarnya. Adapun data para KPM yang mendapat CSR itu, sambung Indro, data yang telah diperoleh dari Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Bengkulu. Sementara BPJamsostek hanya menyiapkan kartunya saja. "Kami cuma menyiapkan kartu saja sesuai dengan permintaan dari pemberi CSR," tutur Indro. Lebih jauh Indro mengatakan, terima kasih kepada pihak BPD yang telah memberikan CSR nya berupa kartu BPJamsostek kepada 1000 KPM di Provinsi Bengkulu. "Dalam hal ini tentu kami berterima kasih atas bantuannya," kata Indro. Kemudian dirinya juga berharap, bantuan CSR terhadap masyarakat tidak hanya sebatas ini, namun akan ada perusahaan-perusahaan lain ataupun pemerintah daerah (Pemda) yang juga akan memberikan CSR nya.Gubernur Bagikan CSR 1.000 Kartu BPJamsostek
Selasa 30-08-2022,01:00 WIB
Reporter : ARI MUHAMMAD RIDWAN
Editor : NUNASA
Kategori :
Terkait
Senin 16-09-2024,10:14 WIB
Gubernur Rohidin Ikuti Pengajian Muhammadiyah se Wilayah Bengkulu di SDUA THC Curup!
Minggu 08-09-2024,14:19 WIB
Semarak HUT Harian Rakyat Bengkulu ke 23, Suami Istri Warga Kota Bengkulu Raih Hadiah Umroh
Rabu 01-11-2023,21:00 WIB
November Berkah, Ada Bantuan Rp 600 Ribu dari BPJS, Begini Cara Mendapatkannya
Rabu 05-07-2023,21:08 WIB
Hari Keluarga Nasional 2023, Dua Gubernur dan Dua Kepala Sekolah Raih Penghargaan dari BKKBN
Senin 20-02-2023,00:00 WIB
Surat PAW Dikirim ke Provinsi
Terpopuler
Rabu 08-01-2025,22:00 WIB
Inilah Alasan Mengapa Generasi Sandwich Butuh Ruang Tersendiri
Kamis 09-01-2025,10:15 WIB
Belum Cair, Keterlambatan Pembayaran Gaji ASN Dipertanyakan
Kamis 09-01-2025,08:00 WIB
Ini Dia Alasan Mengapa Libido Anda Bisa Meningkat Usai Berolahraga
Kamis 09-01-2025,09:30 WIB
Soal UN 2026, Komisi X DPR Minta UN jadi Motivasi Siswa
Kamis 09-01-2025,09:00 WIB
3 Warga Rejang Lebong MD Akibat DBD, Sepanjang 2024
Terkini
Kamis 09-01-2025,21:00 WIB
Resep Gulai Kalio Bebek Empuk dan Otentik
Kamis 09-01-2025,20:00 WIB
Jangan Dilanjutkan! Ini Pengaruh Tidur Lambat Terhadap Prestasi Akademik Kamu
Kamis 09-01-2025,19:00 WIB
Orang Tua Wajib Tahu! Ini Strategi Efektif Meningkatkan Sistem Imun Anak Secara Alami
Kamis 09-01-2025,18:00 WIB
Resep Saus Sambal Thailand Homemade
Kamis 09-01-2025,17:00 WIB