REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM- Program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) Reg ke 115 Kodim 0409/Rejang Lebong (RL) di Desa Air Lanang Kecamatan Curup Selatan mendapat respon positif dari warga setempat.
Pasalnya, berbagai sasaran TMMD baik kegiatan fisik maupun non-fisik juga sebagai bentuk dan bukti TNI hadir di tengah-tengah masyarakat. Ini sebagaimana disampaikan salah satu warga Desa Air Lanang, Hanafi. "Melalui TMMD ini, tentu menjadi bukti nyata TNI hadir ditengah-ditengah masyarakat dan menjadi solusi mengatasi kesulitan masyarakat," ujarnya. Salah satunya sebut Hanafi, kegiatan fisik berupa pembukaan jalan baru sepanjang 5,5 KM yang nantinya akan menghubungkan Kabupaten RL ke Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). BACA JUGA: Peringatan Hari Santri 2022 2 Santri SDIT Semarak Raih Juara Story Telling BACA JUGA: SMPIT KU Sosialisasi Kasus Perundungan Tentu dengan akses jalan baru ini, akan memudahkan masyarakat terutama dalam mengangkut hasil pertanian. "Desa Air Lanang desa paling ujung. Tentu jalan ini nantinya akan menjadi jalan baru bagi masyarakat untuk mengangkut hasil pertanian. Karena masyarakat disini masyarakat berprofesi sebagai petani sehingga penting bagi kami akan akses jalan baru ini," sampainya. Sementara itu, Hanafi berharap ke depan TNI semakin baik dan kedekatannya dengan masyarakat terus terjaga kapanpun dan di manapun. "Kami berharap di manapun ada kegiatan masyarakat, TNI selalu hadir," tandasnya.TMMD ke 115 Bukti TNI Hadir untuk Rakyat
Rabu 26-10-2022,13:00 WIB
Reporter : HABIBI IFRIANSYAH
Editor : RICI DWI
Tags : #tni
#tmmd ke 115
#rejang lebong
#kodim 0409/rejang lebong
#hadir untuk rakyat
#curupekspress
Kategori :
Terkait
Kamis 02-01-2025,15:10 WIB
Catat Jadwalnya! Festival Durian Ke-2 di Rejang Lebong Akan Digelar Januari 2025
Sabtu 09-11-2024,09:13 WIB
Debat Perdana Digelar Besok, Berikut Tema dan Moderator nya!
Minggu 11-08-2024,10:21 WIB
Resep Gado-Gado Makanan Khas Rejang Lebong
Minggu 30-06-2024,10:39 WIB
BREAKING NEWS : Pria Paru Baya di Rejang Lebong Tewas Gantung diri
Senin 17-06-2024,12:52 WIB
Kembali Terjadi, Sapi Qurban Kabur Saat Hendak Disembelih
Terpopuler
Jumat 03-01-2025,07:00 WIB
Trik Bikin Baju Cepat Kering Saat Musim Hujan
Jumat 03-01-2025,03:00 WIB
Peran Ekosistem Karang dalam Menjaga Keseimbangan Laut
Jumat 03-01-2025,05:00 WIB
Tips Mencari Teman Curhat yang Bisa Dipercaya
Jumat 03-01-2025,18:00 WIB
Cara Aman Memulai Investasi Kripto Tanpa Takut Rugi
Jumat 03-01-2025,17:00 WIB
Tak Hanya Lezat, Ternyata Durian Si Raja Buah Miliki Banyak Manfaat untuk Kesehatan
Terkini
Jumat 03-01-2025,23:00 WIB
Inilah 5 Jenis Durian yang Cocok untuk Pejuang Garis Dua
Jumat 03-01-2025,22:22 WIB
Bahaya Narkoba dan Dampaknya Bagi Badan Kita
Jumat 03-01-2025,21:00 WIB
Nikmati Keuntungan Belanja dengan Promo Cashback 5% di Hypermart!
Jumat 03-01-2025,20:00 WIB
Tokocrypto Siap Hadapi Pertumbuhan Pesat Industri Kripto di 2025
Jumat 03-01-2025,19:00 WIB