CURUPEKSPRESS.COM - Beredar di jagat maya, infonya ada ASN yang terjaring kasus Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Rejang Lebong.
Informasi mencuat kencang, hingga ke telinga seluruh masyarakat di Provinsi Bengkulu, bahkan di Indonesia.
BACA JUGA:Inspektorat Periksa 3 Kades Terlibat OTT Penerima Bantuan BBWSS
Berdasarkan informasi yang terhimpun, oknum ASN yang terjaring OTT itu berasal dari Kemenhub yang bertugas di Rejang Lebong.
Dimana pada Rabu (27/3) kemarin, kabarnya para oknum ASN terjaring OTT itu diamankan langsung oleh tim Saber Pungli Dit Reskrimsus Polda Bengkulu. Dan saat ini sudah dibawa ke Polda Bengkulu untuk ditindaklanjuti.
BACA JUGA:Ngaku jadi Pengawas Proyek Kasus OTT, SK Kades jadi Pertanyaan
Untuk lebih lanjut mengenai peristiwa ini, wartawan masih melakukan pemantauan secara rinci terhadap dugaan OTT yang terjadi di wilayah Rejang Lebong.