CURUP, CURUPEKSPRESS.COM - Hendra - Herizal yang akan berpasangan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Rejang Lebong tahun 2024.
Sebagai pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong akan segera mendeklarasikan diri dalam waktu dekat ini. Usai menerima surat rekomendasi secara resmi dari DPP salah satu partai.
"Surat rekomendasinya keluar maka kita akan langsung deklarasi," sampai Hendra Wahyudiansah Ketua DPD Nasdem, dan Wabup menjabat saat ini.
BACA JUGA:Hendra Pastikan Sudah Kantongi Rekom 1 Partai
BACA JUGA:Hendra - Herizal Berpasangan, PKS Punya Kepercayaan Kepada Saya
Dikatakannya, jika sama - sama diketahui jika dirinya dan Herizal Apriansyah dari politisi Partai PKS, sudah saling menyakinkan untuk berpasangan, dan tinggal menunggu rekomendasi tertulis dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS Jakarta.
Adapun restu tersebut sendiri sudah secara langsung diberikan oleh partai PKS, sehingga dirinya dan Herizal siap untuk diusung dan memenangkan Pilkada 2024.
BACA JUGA:Hendra - Herizal Berpasangan, Kantongi Rekomendasi PKS
BACA JUGA:Rekom Nasdem Masih Proses, dan Survei Elektabilitas
Disamping itu Herizal Apriansyah, anggota DPRD Provinsi Bengkulu, tidak menampikan jika dirinya akan berpasangan dengan sosok Hendra.
Dirinya juga sudah menyatakan siap untuk maju pilkada bersama dengan Hendra sebagai pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong.
BACA JUGA:Targetkan 2 Kursi Perdapil, Ini Nama-nama Caleg Partai Nasdem Rejang Lebong
BACA JUGA:Jadi Ketua DPD NasDem RL, Hendra Targetkan Menang Pemilu 2024