30 Titik Aliran Listrik Putus

30 Titik Aliran Listrik Putus

CURUP, CE - Akibat angin badai yang terjadi sejak Minggu (4/12) kemarin hingga kini menyebabkan terjadinya kerusakan di 30 titik aliran listrik. "10 titik aliran yang rusak terjadi pada Minggu kemarin. Sedangkan hari ini (kemarin, red) ada 20 titik aliran listrik yang terganggu akibat cuaca ekstrim," terang Manager PLN Rayon Curup A. Rafico melalui Supervisor Teknik, Saparudin.

Akibat gangguan ini terang Saparudin, sebagian kawasan mengalami pemadaman listrik.  Beberapa wilayah yang mengalami gangguan itu diantaranya, Sukawati, Tasik Malaya, Tanjung Dalam dan wilayah Suban hingga jalan lintas Lubukl. "Jalur ini memang berpotensi mengalami gangguan aliran listrik karena masih banyaknya pohon-pohon yang besar lalu tumbang akibat angin kencang sehingga bisa merusak bahkan memutuskan kabel yang terdapat aliran listriknya," jelasnya.

Diakuinya bahwa kondisi ini merupakan bencana alam yang membuat pihaknya tak bisa berbuat banyak. "Hal ini merupakan salah satu bencana alam yang tidak diinginkan," ungkap Saprudin. Dengan itu, Saprudin mengatakan bahwa padamnya lampu yang terjadi usai Magrib pada hari minggu yang lalu merupakan pemadaman yang terjadi hampir menyeluruh mulai dari Lubuklinggau hingga ke Curup. Namun masih ada beberapa yang tidak terkena dampaknya. "Jadi tidak seluruhnya mati lampu," singkatnya.

Selain itu, Saprudin mengatakan bahwa akan lebih baik lagi jika masyarakat bisa bekerja sama untuk merelakan pohon-pohon yang berukuran besar yang letaknya dekat dengan jaringan agar bisa ditebang. Harapannya bila kembali terjadi situasi seperti saat ini bisa mengurangi jumlah gangguan atau pemadaman listrik. (CW4)

Sumber:

30 Titik Aliran Listrik Putus

Terkini

Terpopuler

Pilihan