Investasi Rp 30 M, Bangun PLTMH

Investasi Rp 30 M, Bangun PLTMH

Bupati Lakukan Peletakan Batu Pertama

KABAWETAN, CE - Minggu (19/2) kemarin, Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayatullah Sjahid MM melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hydro (PLTMH) dengan kapasitas 2 x 360 KW di Desa Suka Sari Kecamatan Kabawetan.

Acara peletakan batu pertama dihadiri ketua Tim PKK Ny Efie Muhafillah Hidayat, Direktur Teknik dan Operasi PT. Tropisindo Sumber Engergi (TSE) Dr Djoko S, Pimpinan SKPD, dan para tamu undangan lainnya. Dalam sambutannya Bupati mengatakan bahwa PLTMH dapat mendorong roda perekonomian dan pariwisata. "Saya berharap dengan adanya PLTMH ini nantinya dapat mendorong roda perekonomian daerah dan memberi dampak yang baik bagi pembangunan daerah. Begitu juga dari sektor pariwisata," sampai Bupati

Bupati juga menyampaikan bahwa, agar masyarakat Kabupaten Kepahiang khusus Desa Suka Sari Kabawetan dapat mendukung pembangunan PLTMH tersebut. "Kita ingin masyarakat mendukung PLTMH ini, dan semoga kehadiran investor ini memajukkan pembanguan kepahiang" kata Bupati. Sementara itu, Direktur Teknik dan Operasi Dr DJoko Susanto mengatakan, PLTMh Desa Suka Sari ini direncanakan akan beroperasi tahun 2018. PT Tropisindo Sumber Engergi (TSE) menginvestasikan dana sebesar Rp 20 miiar di Kabupaten Kepahiang tepatnya di Desa Suka Sari Kecamatan Kabawetan. "Pembangunan PLTMH ini untuk memenuhi kebutuhan energi listrik khususnya di kabupaten Kepahiang khususnya,provinsi Bengkulu umumnya," ujar Djoko.

Bahkan Djoko menjelaskan untuk standar kebutuhan tegangan PLN sendiri sebesar 20 KV, PLTMh PT TSE akan berguna meningkatkan tegangan yang ada dan memenuhi kebutuhan listrik di Kepahiang, sehingga energi listrik yang dihasil PLTMh nantinya akan membantu Perusahaan Listrik Negera (PLN) Kepahiang memenuhi kebutuhan untuk lingkungan di Kabawetan sebanyak 850 -1700 rumah.

"Sejauh ini standar PLN 20 KV untuk kebutuhan masyarakat, namun sekarang dikawasan Kabawetan baru mencukupi 18 KV, sehingga listrik dikawasan Kabawetan sering redup dengan adanya PLTMH PT TSE nanti akan mencapai peningkatan 19,6 KV," beber Djoko Bahkan menurut Djoko, Pembangkit Listrik Tenaga Mini-Hydro (PLTMh) Desa Suka Sari akan berkapasitas 720 KW atau 518,400 Kwh/ bulan Dapat memenuhui kebutuhan listrik bagi 850-1700 KK. Nantinya penyaluran listrik akan memberikan pemenuhan untuk kebutuhan masyarakat.

"Dengan beroperasinya PLTMH PT TSE nantinya akan memberikan dampak manfaatkan bagi masyarakat. Selain terbukanya lapangan pekerjaan dimana untuk operator dipembangkit membutuhkan sedikitnya 30 orang karyawan. Kemudian selama pembangunan PLTMh sendiri akan menyerap ratusan tenaga kerja sampai PLTMh dapat beroperasional 2018 mendatang," terangnya.

Disamping itu jenis energi listrik dengan menggunakan tenaga air adalah type yang ramah lingkungan dan merupakan energi terbarukan yang melindungi lingkungan alamnya di Catchment Areanya. Tentunya setelah beroperasional PLTMH yang menggunakan dua turbin type Franchis tersebut akan dapat memenuhi kebutuhan listrik untuk desa sekitar PLTMh. Lalu bagi pemasukan daerah.

Selama produksi PLTMH TSE akan memberikan sumbangsih Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kepahiang sebesar Rp 6 rupiah/kwh dari penggunaan air yang dibutuhkan PLTMh. "Selain itu juga pembangunan PLTMh tidak mengganggu objek wisata Air Terjun Sengkuang di Desa Sukasari serta kebutuhan air minum. Dengan adanya PLTMh maka objek wisata Kabawetan akan bertama, selain ada Kebun Teh dan Air Terjun Sengkuang maka ada juga PLTMh. PT Tropisindo Sumber Engergi sendiri sudah memiliki PLTM di Kabupaten Lebong dan pengalaman mengerjakan pekerjaan PLTMH Banyumlayu di Banjarnegara Jawa Tengah sebelum mengembangkan usahanya ke Kabupaten Kepahiang," demikian Djoko.

Kehadiran PT TSE sebagai pengerak proyek PLTMH memiliki tujuan selain meningkatkan produksi bagi perusahaan juga dapat mengatasi kebutuhan tenaga listrik daerah agar tidak mengalami kekurangan. Pengembangan PLTMh di lokasi-lokasi lain milik PT Tropisindo Sumber Energi dengan potensi pengembangan dengan total kapasitas 18 MW. (CE3)

Sumber:

Investasi Rp 30 M, Bangun PLTMH

Terkini

Terpopuler

Pilihan