Cadas Adventure, Dapatkan Peralatan Camping Disini

Cadas Adventure, Dapatkan Peralatan Camping Disini

CURUP, CE - Anda hobi dengan dunia camping (out door). Saat ini tak perlu repot - repot untuk mencari kelengkapan untuk mendaki. Cukup datang saja ke Cadas Advanture jalan Ahmad yani Kelurahan Sukaraja Curup. Disini menyediakan berbagai peralatan yang lengkap untuk mendaki di berbagai medan perbukitan dan berstandarisasi di jamin aman dan nyaman.

"Semua Peralatan camping yang di sediakan di toko ini sudah teruji oleh para pendaki dan sudah teruji kualitasnya. Untuk yang masih awam dan ingin mencoba di dunia camping ini tak perlu ragu untuk langsung berkonsultasi kepada kami," ajak Evan (24) pemilik toko ini.  Di tempat ini menyediakan berbagai peralatan yang di butuhkan saat mendaki seperti tas rangsel (hammock), jaket parasut, sepatu tracking, nesting, kompor gas portable,dandang mini, nesting, tas bodypack, sleeping bag, lampu cas, senter cas dan lainya. Tidak kalah pentingnya untuk para pendaki di toko ini juga menjual tenda parasut untuk menginap dengan berbagai model dan ukuran, sangat mudahdan praktis untuk merakitnya.

"Untuk tenda mini cukup menampung 2 orang sedangkan untuk ukuran jumbo bisa menampung hingga 6 orang di jamin kuat dan awet,sangat nyaman di gunakan dalam kondisi cuaca apapun," ungkapnya. Selain menjual alat - alat camping di toko ini juga menjual berbagai peralatan untuk clambing seperti tali carmentel dengan berbagai ukuran, hardnest,carabiner,webbing,prusik, dan alat - alat lainya. "Untuk yang ingin melihat langsung koleksi peralatan yang di butuhkan, segera datang dan kunjungi toko kami Cadas Advanture," promonya.(AE1)

Sumber: