Kantor POS PUT Dibobol Maling

Kantor POS PUT Dibobol Maling

PUT, CE - Kantor PT POS Padang Ulak Tanding (PUT) disantroni maling pada Rabu (26/9) kemarin. Beruntung, sebanyak 2 dari 3 pelaku pencurian tersebut berhasil diamankan pihak jajaran Polsek PUT.

Informasi diperoleh CE, penangkapan para pelaku bermula dari adanya laporan dari salah satu karyawan PT POS yang mendapati pintu belakang kantor POS terbuka saat hendak menghidupkan lampu kantor. Setelah dipastikan dan ia mencoba masuk, namun beberapa barang yang ada di dalam kantor seperti genset merk spica warna hitam dan genset merk Firman didapati hilang. Mendapati kejadian tersebut, lantas karyawan tersebut langsung melapor ke Mapolsek PUT.

Kapolres Rejang Lebong, AKBP Ordiva SIK melalui Kapolsek PUT Iptu Jarkoni SH kepada wartawan membernarkan sudah menerima laporan pencurian tersebut.

"Benar sekitar pukul 21.00, kita mendapat laporan terkait adanya aksi pencurian di Kantor Pos setempat," ujar Kapolsek kepada CE.

Disampaikan Kapolsek bahwa pasca mendapatkan laporan tersebut, anggota yang dipimpin langsung oleh Kapolsek langsung mendatangi kantor tersebut dan langsung olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Tidak lama berselang pasca olah TKP, kita mendapati jejak oli yang diduga berasal dari jenset yang dicuri. Bahkan jejak oli tersebut langsung mengarah ke salah satu rumah tepat bersebelahan dengan TKP," sampainya.

Kapolsek menjelaskan bahwa pasca temuan jejak oli tersebut, pihaknya langsung mendatangi rumah yang dimaksud namun tidak berjalan mulus karena pemilik rumah atas nama HU yang juga dicurigai sebagai pelaku sedang tidak di lokasi. Meskipun tidak berhasil menemui langsung pemilik rumah, Kapolsek dan anggota tetap berkeyakinan dan tetap menunggu serta melakukan pengintaian sampai pemilik rumah datang. Alhasil setelah ditunggu dan dilakukan pengintaian, tepatnya pukul 23.00 WIB yang ditunggu akhir datang. Tanpa menunggu waktu lama, Kapolsek beserta anggota langsung mengamankan pemilik rumah tersebut.

"Setelah kita geledah rumah HU. Barang bukti berupa jenset merk Spica beserta tabung gas 25 kg berhasil didapatkan di rumah pelaku bahkan pelaku langsung mengakui perbuatannya," katanya.

Menurut Kapolsek dalam melakukan aksinya, HU tidak sendirian melainkan dibantu dengan 2 pelaku lainnya yakni SU dan PE. Mendapati informasi tersebut, personil langsung bergerak kerumah SU dan langsung melakukan penangkapan.

"Dari keterangan SU ada 3 pelaku, dirinya beserta HU dan PE. Kemudian dari keterangan SU, kita langsung bergerak ke rumah PE namun yang bersangkutan sedang tidak ada ditempat tetapi ditemukan BB berupa jenset merk Firman," tandasnya.

Sampai berita ini diturunkan, pelaku atas nama PE masih dalam pengejaran petugas. (CE5)

Sumber:

Kantor POS PUT Dibobol Maling

Terkini

Terpopuler

Pilihan