2019, DMHB Mulai Dikeruk

2019, DMHB Mulai Dikeruk

CURUP, CE - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong, H RA Denni SH MM mengatakan bahwa jika tidak ada halangan Danau Mas Harun Bastari (DMHB) yang berada di Kecamatan Selupu Rejang akan mulai dilakukan pengerukan. Menurutnya, untuk pengerukan sendiri akan menjadi tanggungjawab dari balai besar Palembang.

"Setelah kita koordinasikan, nanti anggarannya menjadi tanggungjawab balai besar Palembang," ujarnya kepada wartawan.

Disampaikan Sekda bahwa anggaran untuk pengerukan sendiri cukup besar hingga diprakirakan memerlukan dana hingga puluhan miliar dengan menggunakan anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Kabupaten Rejang Lebong. Namun setelah di koordinasikan dengan balai besar Palembang ada perubahan dan balai besar Palembang bersedia melakukan pembiayaan pengerukan tersebut.

"Sebelumnya kita yang mengusulkan dari APBD," sampainya.

Menurut Sekda bahwa pengerukan sendiri guna mempercantik lokasi wisata DMHB. Yang mana wisata tersebut menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Rejang Lebong sehingga perlu menjadi perhatian. Selain akan dilakukannya pengerukan, DMHB sendiri akan dipenuhi beberapa fasilitas yang akan dibangun.

"Mulai dari rumah makan terapung, air mancur, wahana bermain bahkan miniatur rumah adat yang juga akan menjadi bagian dalam pembangunan tersebut," katanya.

Tidak hanya itu, Sekda menuturkan saat ini bahwa pembangunan beberapa fasilitas wisata juga menjadi salah satu yang dimasukkan dalam APBD tahun 2019 mendatang.

"Saat ini kita masih membahas KUA PPAS untuk APBD tahun 2019," ujarnya.

Sedangkan menurut Sekda bahwa dalam APBD 2019, prioritas pembangunan masih berpacu pada program visi misi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rejang Lebong. Baik itu sektor pariwisata maupun religius dan sebagainya. (CE5)

Sumber:

2019, DMHB Mulai Dikeruk

Terkini

Terpopuler

Pilihan