DD 2 Desa di Lidik Polres

DD 2 Desa di Lidik Polres

LEBONG, CE - Sebanyak 2 Desa di Kabupaten Lebong saat ini tengah di lidik oleh jajaran Polres Lebong. Hal ini atas dugaan penyelewengan realisasi anggaran program Dana Desa (DD). Dimana, 2 desa tersebut diantaranya, Desa Kota Donok Kecamatan Lebong Selatan dan Desa Semelako II Kecamatan Lebong Tengah.
Informasi diperoleh wartawan, untuk Desa Kota Donok diduga melakukan penyelewengan realisasi anggaran kegiatan DD tahun anggaran (TA) 2018 dan 2019. Sedangkan untuk Desa Semelako II juga diduga melakukan penyelewengan realisasi anggaran kegiatan DD TA 2019. Dalam penyelidikan yang dilakukan Unit Tipikor Satreskrim Polres Lebong sebelumnya juga sudah berkoordinasi dengan Aparat Pengawasan Internal Pemerintah (APIP) Kabupaten Lebong. Bahkan, sejumlah data dan dokumen untuk proses penyelidikan, tim penyidik juga berkoordinasi dengan Inspektorat Kabupaten Lebong, untuk bahan memeriksa sejumlah dokumen dalam proses tahapan dan laporan kegiatan DD pada kedua desa tersebut.
Disisi lain penyelidikan ini dibenarkan Kapolres Lebong AKBP Ichsan Nur SIk melalui Kasat Reskrim Iptu Didik Wijayanto, ketika dikonfirmasi beberapa hari lalu.
"Untuk saat ini, kita (penyidik, red) sedang mengajukan audit untuk seluruh kegiatan di Desa Kutai Donok dan Desa Semelako II," ungkapnya.
Dirinya mengatakan bahwa, saat ini tim penyidik masih melakukan pendalaman kelengkapan data. Seperti, kata Didik, salah satunya pengajuan audit dan memeriksa sejumlah dokumen dari awal hingga pelaporan akhir, kegiatan DD kedua desa itu.
"Kita sebelumnya juga sudah berkoordinasi dengan APIP melalui Inspektorat Lebong, sekarang kita tunggu hasil Audit dulu," ungkapnya.
Terpantau di lapangan, pada Kamis (27/08) lalu, anggota penyidik Unit Tipikor Satreskrim Polres Lebong, telah mendatangi Kantor Inspektorat Lebong. Dimana, kedatangan itu untuk mengembalikan berkas dokumen laporan sejumlah kegiatan DD di Desa Kutai Donok tahun 2018 dan 2019. Serta dokumen kegiatan DD Desa Semelako II (TA) 2019. Dipinjam sebelumnya sebagai bahan untuk dipelajari tim penyidik. (CE4)

Sumber: