Pelaksanaan Vaksin Perdana Diikuti Ketua DPRD, Dandim Hingga Wabup Terpilih

Pelaksanaan Vaksin Perdana Diikuti Ketua DPRD, Dandim Hingga Wabup Terpilih

CE ONLINE - Kabupaten Rejang Lebong, Senin (2/1) kemarin melaksanakan vaksinasi Covid-19 perdana. Dimana, setidaknya ada belasan pejabat berbagai instansi yang mengikuti pelaksanaan penyuntikan vaksin perdana.

Pantauan CE, mulai dari Ketua DPRD Mahdi Husen SH, Dandim 0409/RL Letkol Inf Sigit Purwoko SE beserta Ketua Persit, dan Wabup Terpilih Hendra Wahyudiansyah SH yang juga menjabat sebagai Ketua PMI Kabupaten RL. Selain itu, dalam pelaksanaan vaksin juga ada Ketua MUI RL Mabrur Syah, Kepala BPJS RL Novi Kurniadi, Ketua PWI RL Nur Muhamad. Kemudian Kadis Kominfo Fery Najamudin, Kepala DPMD Suradi dan sebagainya.

Ketua DPRD Kabupaten RL, Mahdi Husen SH mengatakan bahwa vaksin tersebut sudah menjadi kewajiban dan sudah barang tentu, vaksinasi ini untuk kebaikan bersama dalam rangka mencegah penularan Covid-19. Menurut Mahdi, bahwa dirinya tidak merasakan gejala apa-apa pasca divaksin.
"Sebenarnya biasa-biasa saja, namun yang buat cemas bukan disuntiknya melainkan cemas di goda wartawan saja. Selebihnya tidak," gurau Mahdi.

Dengan itu, kata Mahdi bahwa pihaknya berharap betul kepada masyarakat untuk tidak ragu-ragu mengikuti vaksinasi.
"Saya sendiri sebagai Ketua DPRD Rejang Lebong, sudah membuktikan dengan mengikuti kegiatan ini," sampainya.

Sementara itu, Dandim 0409/RL Letkol Inf Sigit Purwoko SE menilai bahwa pelaksanaan vaksin berjalan lancar. Diakui Dandim, bahwa penyuntikan vaksin dilakukan oleh ahlinya sehingga rasa sakit tidak terlalu dirasakan.
"Tidak terasa sama sekali saya akui, untuk Ibu Dokter yang memberikan vaksin ahli sekali sehingga membuat tidak sakit saat dilakukan penyuntikan. Kalau cemas, kita rasa wajar tapi kita yakin apa yang sudah dicanangkan oleh Pemerintah jangan diragukan lagi, karena vaksin ini aman dan halal," katanya.

Terpisah Wabup Terpilih, Hendra Wahyudiansyah SH yang juga menjabat sebagai Ketua PMI RL mengatakan bahwa pasca divaksin dirinya pribadi Bersambung …

Baca selengkapnya di Koran Harian Curup Ekspress edisi Selasa, 2 Februari 2021

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Sumber: