Mudik Aman dan Nyaman, Pastikan Tidak Ada Penyekatan

Mudik Aman dan Nyaman, Pastikan Tidak Ada Penyekatan

DOK/CE AKBP Awilzan SIK--

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Bagi masyarakat yang berada di luar kabupaten dan ingin memanfaatkan libur lebaran idul fitri 1444 H terutama melaksanakan mudik, dipastikan tidak ada penyekatan yang di berlakukan oleh kepolisian.

Ini sesuai dengan petunjuk langsung dari Presiden Joko Widodo yang menginginkan mudik Lebaran dilaksanakan secara humanis dan persuasif.

BACA JUGA:Posko Pengaduan THR Ditutup 5 Mei

BACA JUGA:Pastikan Penyaluran Pupuk Tepat Sasaran, Bentuk Tim Pengawas Penyaluran Pupuk

Hal ini sebagaimana disampaikan Kapolres Lebong, AKBP Awilzan SIK.

“Imbauan dari pemerintah ini kita tindak lanjuti tahun ini tidak ada penyekatan pada saat pengamanan arus mudik maupun arus balik, ” kata Kapolres Lebong, AKBP Awilzan SIK.

Disampaikan Kapolres, meski posko penyekatan libur lebaran tahun ini ditiadakan namun sesuai dengan regulasi pengamanan arus mudik jika diwilayah Lebong akan didirikan beberapa titik pospam pengamanan lebaran.

BACA JUGA:Program Pembagian Seragam Gratis untuk Madrasah di Upayakan

BACA JUGA:Pemkab Kepahiang Usulkan 200 Kuota PPPK Nakes Untuk 2024

Masing-masing pos pengamanan itu didirikan di setiap lokasi titik keramaian.

“Rencananya pada 18 April mendatang akan digelar apel operasi ketupat, dengan melibatkan Pemkab dan unsur FKPD,” ucapnya

Ditambahkan Kapolres, pelaksanaan mudik Lebaran yang humanis dan persuasif ini diharapkan dapat menimbulkan kesadaran dari masing-masing pemudik, terutama dapat memperhatikan kesehatan dan juga kendaraan saat melakukan mudik.

“Kita juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap terus meningkatkan kesadaran dan selalu tertib berlalulintas. Langkah itu diyakini dapat menekan angka kecelakaan di jalan raya,” singkatnya. 

Sumber: