Waspada Calo PPPK

Waspada Calo PPPK

Chandra--

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Menyusul rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 kembali akan dibuka, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) LEBONG melalui

Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lebong meminta kepada masayarakat untuk mewaspadai dak tidak mempercayai oknum atau calo yang dapat menjanjikan kelulusan PPPK.

Hal ini disampaikan Kepala BKPSDM Lebong, Beny Khodratulla MM melalui Kabid Mutasi dan Pengadaan Pegawai Chandra SE.

"Retrutmen PPPK kembali akan dibuka di tahun 2024 mendatang, sehingga dari sekarang kami mengimbau para calon peserta agar tetap waspada terhadap para calo yang dapat menjanjikan kelulusan PPPK," kata Chandra.

Lebih jauh, pihaknya juga meminta kepada para calon peserta, jika ada yang meminta uang dengan mengiming-iming kelulusan agar dapat melapor, baik kepada BKPSDM maupun aparat Kepolisian supaya oknum tersebut dapat ditindaklanjuti.

Karena kelulusan CAT betul-betul sesuai dengan nilai person masing-masing peserta itu sendiri nantinya.

BACA JUGA:

"Kelulusan CAT betul-betul sesuai dengan nilai person masing-masing peserta. Oleh karena itu, diharapkan para calon peserta bisa menyiapkan diri mulai dari sekarang, dan jangan mempercayai oknum calo yang dapat menjanjikan kelulusan PPPK," imbuhnya.

Di sisi lain, tambah Candra, untuk junlah keseluruhan PPPK formasi 2022 yang sudah dinyatakan lulus selekai sebanyak 274 peserta meliputi, 86 orang tenaga kesehatan, 178 orang tenaga guru dan 10 orang teknis. Untuk itulah, diharapkan kepada para peserta yang sudah dinyatakan lulus seleksi untuk bisa lebih bersabar, karena mengingat penerbitan SK belum rampumung.

"Mohon bersabar karena SK PPPK masih proses penerbitan, apabila seluruhnya selesai barulah dibagikan ke masing-masing masing-masing peserta melakui OPD," singkatnya

BACA JUGA:

Sumber: