Bingung Cara Milih Jodoh? Ini Tips UHA

Bingung Cara Milih Jodoh? Ini Tips UHA

IST/CE UHA saat mengisis tausiyah di channel youtube official UHA.--

NASIONAL, CURUPEKSPRESS.COM - Kalau kita memulai kebaikan dengan dosa, Allah akan cabut keberkahan di dalamnya.

Begitu juga ketika kita niat baik untuk menikah, tapi dengan cara pacaran, maka pernikahan itu akan Allah cabut keberkahannya.

Hingga akhirnya munculah cek cok rumah tangga sampai ke perceraian dan segala macam, itu karena kita memulai hal baik dengan perbuatan dosa.

Ditegaskan Ustad Hanan Attaki dalam ceramah di channel youtube @Hanan Attaki (official channel youtube UHA).

Karena awalnya sudah tidak baik, maka ke depannya pun akan berjalan dengan tidak baik.

Sedangkan kalau diawal kita menjaga batasan agama Allah dan tidak melanggar, maka nanti Allah yang alam menjaga pernikahan kita.

BACA JUGA:

Lantas bagaimana cara kita menentukan pilihan?

UHA menjelaskan, menentukan pilihan jodoh itu ada 3 cara.

Pertama minta petunjuk Allah (Istikharah), kedua minta petunjuk ulama (Istiftak) menurut ulama dari sekian banyak pilihan man kriteria yang baik untuk jadi imam/makmum.

Kemudian yang ketiga minta nasihat dengan orang yang lebih bijak dari kita, misal dengan orang yang jauh lebih kenal dengan masing-masing calon pilihan kita (Istisyaroh)

"Jadi ada tiga cara bagi kita yang sedang bimbang atau bingung dalam memilihi serta menentukan jodoh. Maka terapkanlah itu ketika sedang galau perihal jodoh," tambah UHA.

Dengan seperti itu, mudah-mudahan kegalauan kita tentang menentukan jodoh akan berkurang.

BACA JUGA:

Sumber: