Retinol untuk Atasi Jerawat, Begini Penjelannya
screenshot by @eileengrace_indonesia di Instagram--
HEALTH, CURUPEKPRESS.COM - Jerawat merupakan permasalahan kesehatan yang hampir 80% terjadi pada wajah. Umumnya permasalahan kulit ini terjadi pada usia yang memasuki pubertas dan remaja, tanpa kecuali usia dewasa juga tetap mengalami. Jerawat sendiri terjadi disebabkan adanya penyumbatan pada kelenjar minyak secara berlebihan.
Ketika kelenjar minyak berlebih, maka anda harus mengurangi produksinya dengan treatment. Lalu jerawat itu disebabkan adanya bakteri P Acne yang hidup dikulit dan memakan minyak atau gula, saat anda terlalu banyak memakan zat mengandung gula serta produksi komedo pada wajah semakin banyak, maka bakteri P Acne akan hidup subur.
Sering kali permasalahan jerawat menurunkan kepercayaan diri seseorang, sehingga hal ini harus secara langsung di konsultasikan kepada dokter spesialis. Selain konsultasi ke dokter anda dapat mengatasi jerawat dengan beberapa produk khusus seperti Retinol. Yang mana ini dapat digunkan untuk jerawat yang tergolong ringan, jika jerawat anda sudah parah lebih dianjurkan ke dokter ya!
Membahas retinol, sebenarnya apa ya retinol itu? Dan bagaimana mengaplikasikannya ke kulit jerawat? Ini penjelasannya:
Sebenarnya retinol dapat diproduksi secara alami oleh tubuh untuk meningkatkan pergantian sel dan untuk memulai produksi kolagen. Dan kini retinol sudah terdapat di dalam skincare, dimana pada skincare Retinol menjadi sebuah zat turunan dari vitamin A yang tergolong dalam kategori retinoid, yang mana retinol dapat berfungsi untuk mencegah pertumbuhan jerawat.
BACA JUGA:
- Yuk Kenali Penyebab dan Gejala Munculnya Jerawat
- Selain Picu Jerawat, Ini Alasan Kenapa Kamu Harus Rutin Mengganti Sarung Bantal
Penggunaan nya sendiri juga sangat tepat untuk mengatasi kusam dan bruntusan. Retinol juga memiliki beberapa fungsi seperti :
• Retinol berfungsi untuk anti aging, Dalam hal ini retinol bekerja pada lapisan kulit paling dalam serta dapat menahan air. Saat umur bertambah kemampuan kulit untuk menahan air semakin berkurang, maka hal ini dapat dibantu dengan penggunaan retinol.
• Retinol berfungsi untuk meratakan warna kulit, retinol dapat membantu proses regenerasi kulit. Yang biasanya ketika rutin dalam penggunaan, akan adanya kulit mengelupas yang menandakan retinol telah bekerja pada kulit anda.
• Retinol berfungsi untuk menghaluskan kulit dan mengenyalkan kulit
Untuk penggunaan retinol bagi pemula, perlu diperhatikan seperti : Memilih dosis yang rendah terlebih dahulu sebesar 0,25%, 0,5% atau 1% . Lalu bagaimana ya cara penggunaan nya ?
• Terlebih dahulu menggunakan basic skimcare, basic skincare sendiri terdiri dari 3 produk : Face wash (Sabun cuci muka), Moisturizer (Pelembab) dan Sunscreen. 3 produk tersebut haruslah sesuai dengan tipe kulit anda.
• Basic skincare tidak boleh terlewatkan satu pun, penggunaan retinol harus diimbangkan dengan penggunaan sunscreen di pagi atau siang hari.
Sumber: