Catat, Berdoa Diwaktu Ini Doa Tidak Akan Tertolak

Catat, Berdoa Diwaktu Ini Doa Tidak Akan Tertolak

Ali Jaber--

 

NASIONAL, CURUPEKSPRESS.COM - Doa menjadi bagi penting dalam ajaran agama Islam. Karena doa menjadi salah satu perantara bagi seorang hamba untuk berinteraksi dan memohon sesuatu kepasa tuhannya.

Apa pun yang kita lakukan hendaknya selalu menyertakan kehadiran-Nya dan ridha-Nya agar hasilnya bisa menjadi berkah.

Dengan berdoa, Allah dapat menghapuskan kesulitan, memberikan kemudahan, dan meluaskan hati orang-orang yang beriman. 

Tidak sampai disitu, doa juga merupakan ibadah sebagaimana yang pernah disampaikan Rasulullah. Rasulullah bersabda dalam sebuah hadits "Addu'a huwal ibadah." Yang artinya, "Doa itu adalah ibadah."

Namun dalam berdoa, ada waktu-waktu tertentu yang dinilai mustajab dan cepat sampai ke langit.

BACA JUGA:Amalkan Doa Nabi Yusuf, Insyaallah Orang Lawan Jenis Terpikat

Mendiang Syekh Ali Jaber dalam ceramahnya bercerita tentang waktu yang tepat untuk berdoa dan mustajab. Ceramah ini disampaikan Syekh Ali dalam video di channel youtube @CINTA RAUDAH.

Ada satu jam di hari Jumat, barang siapa yang berdoa di satu jam itu, maka doanya tidak akan ditolak oleh Allah Subhanahu wa taala.

Rasulullah bersabda di dalam hadits yang shahih, "sa'atun akhirul sa'atin minnaharil jumuati layuwa fikuha Abdul muslimun illa studibalah".

Yang artinya, ada satu jam pada hari Jumat yang barang siapa yang dapat berdoa di satu jam itu, akan mendapatkan diijabah doanya. 

Tidak ditolak doanya oleh Allah Subhanahu wa taala.

Intinya satu jam terakhir sebelum masuk waktu maghrib merupakan waktu yang istimewa untuk kita bisa berdoa, memohon dan meminta suatu apapun kepada Allah Subhanahu wa taala.

Oleh karenanya, pesan Syekh Ali, jangan sampai tertinggal dan terlewat waktu itu untuk berdoa.

Sumber: