Resep Makanan Tradisional : Otak-Otak Bakar Ebi Cocok Untuk Ide Jualan

Resep Makanan Tradisional : Otak-Otak Bakar Ebi Cocok Untuk Ide Jualan

Otak-Otak Bakar Ebi -ILUSTRASI/NET-

FOOD,CURUPEKSPRESS.COM -  Otak-otak adalah makanan yang terbuat dari daging ikan tenggiri atau bisa diganti dengan Ebi dan ikan lainnya yang  dicincang lalu dibungkus dengan daun pisang, dipanggang, dan disajikan dengan saus kacang atau kuah asam pedas. 

Daun pisang yang digunakan biasanya berupa daun pisang batu yang warnanya tetap tahan walaupun telah melalui pengukusan.

 

Yuk simak resep dibawah ini.

 

Bahan-bahan:

  • 100 gr tepung terigu
  • 80 gr tepung tapioka
  • 1 butir putih telur
  • 1 sdm minyak goreng
  • 180-200 ml santan
  • 2 siung bawang putih
  • 10 buah Cabai rawit merah 
  • 1 batang daun bawang
  • 10 buah ebi
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1/4 sdt gula pasir

BACA JUGA:Masakan Khas Palembang : Resep Laksan Anti Gagal!

BACA JUGA:Resep Ikan Kerapu Kuah Asam Nanas Segarrr!!

 

Cara Membuat:

  1. Goreng Cabai dan bawang putih.
  2. Rendam ebi sampai empuk.
  3. Cuci bersih dan potong-potong daun bawang.
  4. Haluskan ebi, bawang putih dan Cabai, sisihkan.
  5. Campur terigu, tapioka, garam, kaldu bubuk, dan gula, aduk
  6. Masukkan putih telur, minyak goreng, santan aduk rata.
  7. Masukkan daun bawang, Cabai& ebi yg sudah dihaluskan. Aduk sebentar
  8. Siapkan daun pisang, masukkan secukupnya adonan. Gulung dan bungkus dengan daun pisang. Beri Staples/tusuk gigi di ujung-ujungnya. Potong setiap ujungnya agar terlihat lebih rapi
  9. Kukus selama 20menit. Angkat
  10. Panaskan grill pan Panggang sampai daun pisang sedikit terpanggang.
  11. Sajikan dengan bumbu kacang

Sumber: