Resep Sate Kikil Khas Jepara

Resep Sate Kikil Khas Jepara

Sate Kikil -ILUSTRASI/NET-

FOOD,CURUPEKSPRESS.COM - Sate Kikil, adalah makanan berbentuk sate dari bagian kulit binatang yang direbus dalam waktu yang lama sehingga menjadi berbentuk seperti gel, yang dinamai kikil.

Sate kikil ini di Jepara lebih dikenal dengan nama Sate Cecek.

Mari simak resep dibawah ini.

 

Bahan-bahan:

  • 500 gr kikil tebal, sudah empuk, siap masak
  • 300 ml air
  • 1 sdm garam

BACA JUGA:Resep Sate Maranggi Yummy...

BACA JUGA:Yummmyyy.... Ini Dia Resep Sate Kelinci

 

Bumbu Sate Kikil :

  • 7 siung bawang meah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cabe merah keriting 
  • 2 butir kemiri ukuran sedang

1 resep blondo:

  • 1 ' 2 sdt gula merah 
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk 
  • 1/3 sdt merica 
  • 1 jumput kecil bawang goreng

BACA JUGA: Resep Sate Usus Ayam Kuah Padang, Khas Curup

BACA JUGA:Resep Sate Seafood Bakar Cocok untuk Ide Jualan

 

Cara Membuat:

  1. Siapkan kikil tebal Potong'potong sesuai selera. Didihkan air pada resep rendaman, masukkan garam, masukkan kikil, lalu matikan api. Biarkan kikil terendam air garam selama 30 menit samapi garam meresap. Tiriskan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabai. Tumis menggunakan minyak.
  3.  Setelah bumbu harum dan matang, tambahkan blondo/galendonya. Aduk rata. Tambahkan garam, kaldu bubuk, jahe bubuk/merica dan gula merah. 
  4. Masukkan kikil, masak kikil sambil diaduk sampai kikil lembut dan bumbunya asat.
  5. Dinginkan, setelah dingin tata di tusukan sate. Pindahkan ke wadah saji. Taburi sedikit bawang goreng.
  6. Sajikan 

Sumber: