Resep Balado Cumi Nikmat
Balado Cumi -ILUSTRASI/NET-
FOOD,CURUPEKSPRESS.COM - Balado Cumi adalah masakan yang sering kita temui diresto dan dirumah makan lainnya. Balado Cumi ini juga bisa menjadi rekomendasi menu lauk makan malammu dirumah.
Yuk simak resep dibawah ini.
- 250 gr cumi, bersihkan tinta
- 1 papan tempe iris dadu
- 15 buah cabe rawit
- 5 buah cabe merah keriting
- 2 buah tomat ukuran kecil
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Secukupnya gula, garam dan kaldu bubuk
- 50 ml air
BACA JUGA:Resep Sambal Seruit Khas Lampung Pedas Nampol
BACA JUGA:Resep Soto Lesah Makanan Khas Magelang
- Cuci bersih cumi, lalu goreng tanpa minyak atau air hingga cumi berubah warna, aduk merata, pastikan memerah semua dan tekstur empuk. Sisihkan dulu
- Iris dadu tempe, goreng lalu tiriskan
- Blender cabe, tomat dan duo bawang. Sisihkan 2 butir bawang merah dan iris
- Tumis bawang merah hingga wangi lalu masukkan sambalnya. Tumis hingga wangi. Tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk aduk rata
- Tambahkan air sedikit, lalu setelah air menyusut masukkan tempe dan cumi. Aduk rata lalu sajikan.
Sumber: