Resep Sup Bakso Udang Segar
Sup Bakso Udang -ILUSTRASI/NET-
CURUPEKSPRESS.COM - Sop bakso adalah sop yang dibuat dengan menggunakan bakso yang direbus dengan berbagai bahan lainnya.
Sup bakso klasik terdiri dari kaldu bening, seringkali dengan potongan atau bakso utuh dengan sayuran.
Yuk simak resep dibawah ini.
- 100 gr udang kupas
- 1 SDM Tepung tapioka
- 1 butir putih telur
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- secukupnya Lada bubuk, kaldu bubuk dan garam
Bahan sup:
- 1 Wortel,potong dadu kecil
- Tahu putih potong dadu, secukupnya,saya skip karena tidak punya
- 1 atau 2 buah Jagung manis pipil
- Segenggam Buncis,iris kecil tambahan dari saya
- secukupnya Air
- secukupnya Lada bubuk, kaldu bubuk dan garam
- Daun bawang iris secukupnya untuk taburan
BACA JUGA:Resep Sambal Pangi Khas Bali
BACA JUGA:Resep Kangkung Sambal Tumpang
- Campurkan semua bahan sup. Biarkan sampai mendidih dan matang. Sementara itu, campurkan semua bahan bakso udang,. Aduk rata
- Bentuk bulatan kecil dengan menggunakan sendok kecil untuk baksonya. Cemplungkan bakso udang ke dalam didihan sup sayuran.
- Tunggu sampai bakso terapung, tandanya sudah matang. Matikan api,Taburi dengan daun bawang. Sajikan hangat dengan nasi.
Sumber: