Ngeri.. Ini Sinopsis Lengkap Film 'Dark Nuns'

Ngeri.. Ini Sinopsis Lengkap Film 'Dark Nuns'

Trailer Film Dark Nuns - sumber foto: youtube--

CURUPEKSPRESS.COM - Tahun 2025 ini, kita akan disuguhkan dengan film horor yang benar-benar menegangkan, Film Dark Nuns. Yang menarik, film ini menjadi momen kembalinya Song Hye-kyo ke layar lebar setelah hampir sepuluh tahun absen.

Selain menjadi debutnya di dunia film setelah sekian lama, Film Dark Nuns juga merupakan kelanjutan sekaligus spin-off dari The Priests yang rilis pada 2015 lalu. Jika kamu penggemar film horor, film Dark Nuns ini pasti jadi pilihan tepat. 

BACA JUGA:Sinopsis Film Horor Petaka Gunung Gede, Tayang Februari Nanti!

BACA JUGA:Sinopsis Film 1 Kakak 7 Ponakan, Ada Freya Jkt48!

 

Sinopsis Film Dark Nuns (2025) 

Film Dark Nuns bercerita tentang Suster Junia (Song Hye-kyo), seorang biarawati muda yang punya kemampuan unik dalam menangani kesurupan. Meskipun belum mendapat pengakuan resmi dari Gereja, Suster Junia dikenal sebagai sosok yang berbeda dalam hal eksorsisme.

Cerita ini dimulai beberapa tahun setelah kejadian di The Priests (2015). Kali ini, Suster Junia dihadapkan dengan seorang remaja bernama Hee-joon (Moon Woo-jin) yang kesurupannya sangat parah, dan tak ada seorang pun yang mampu membantu.

BACA JUGA:Film 'Perayaan Mati Rasa' Membahas Soal Keluarga, Tentang Rasa Sedih dan Kecewa

BACA JUGA:Sinopsis Film 'Pengantin Setan' Ketika Mimpi Indah Berujung Malapetaka

 

Setelah mendapatkan informasi dari Pastor Kim dan komunitas Rosicrucian, Suster Junia mengetahui bahwa yang merasuki Hee-joon adalah Manifestasi Jahat yang berencana menggunakan tubuh anak-anak untuk memasuki dunia manusia. 

Tanpa banyak pilihan, Suster Junia pun terpaksa bertindak. Meskipun statusnya yang belum diakui oleh Gereja dan banyak halangan lain, Suster Junia tak mundur. Dia bahkan mengajak Suster Michaela (Jeon Yeo-bin) untuk bergabung dalam pertempuran menghadapi roh jahat yang semakin kuat. 

Ending Film Dark Nuns (2025) 

Seperti halnya film horor lainnya, Film Dark Nuns juga menyuguhkan ending yang penuh kejutan. Setelah berjuang keras melawan roh jahat yang merasuki Hee-joon, Suster Junia akhirnya berhasil mengungkap siapa sebenarnya kekuatan jahat yang mereka hadapi. 

Sumber: