DD tahap III Kepahiang Segera Cair

DD tahap III Kepahiang Segera Cair

ILUSTRASI/NET--

KEPAHIANG, CURUPRKSPRESS.COM - Kabar baik bagi 105 desa yang ada dalam wilayah Kabupaten Kepahiang. Pasalnya pencairan dana desa (DD) tahap III tahun anggaran 2022 tidak lama lagi sudah bisa dicairkan.

Demikian disampaikan  Kabid FP3K pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat desa  (PMD) Kabupaten Kepahiang, Jonatan SKM.

"Mudah-mudahan jika tidak ada halangan lagi pertengahan Oktober ini, pengajuan dari masing-masing desa sudah bisa kami terima. Artinya paling cepat akhir Oktober atau awal November DD tahap III sudah bisa untuk dicairkan," ucap Jonatan.

Belum dibukanya penerimaan usulan pengajuan DD tahap III, sebut Jonatan dikarenakan saat ini hasil musyawarah desa (Musdes) atas perubahan anggaran pendapatan dan belanja desa (APBDes Perubahan) masih dalam tahap evaluasi ditingkat provinsi.

BACA JUGA: Roadshow Lomba Mewarnai Hari Ini CE Sambangi MIM 10 Karang Anyar

BACA JUGA: Data Tak Terinput Puluhan Guru Non ASN Lebong Ngadu ke Dewan

"Tergantung dari hasil evaluasi atas perubahan ABPDes, cepat selesainya juga cepat untuk kami bisa menerima usulan pencairan," ujarnya.

Meski masih dalam tahapan menuggu hasil evaluasi APBDes perubahan.

Imbuh Jonatan, masing-masing desa saat ini sudah bisa melakukan persiapan syarat pengajuan, sebagaimana ketentuan yang sudah diatur. Sehingga setelah hasil evaluasi diterima, pengajuan sudah bisa langsung disampaikan masing-masing desa pada pihaknya.

"Kalau bisa, biar cepat prosesnya, mengingat TA 2022 ini hanya tinggal beberapa bulan saja, syarat pengajuan sudah bisa disiapkan dari sekarang, biar nanti bisa lebih cepat prosesnya," demikian Jonatan.

Sumber: