REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM- Terhitung sejak Kamis (14/7) kemarin, sebanyak 1.017 mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup yang terbagi menjadi 95 kelompok di 92 desa Kabupaten Lebong, mulai melaksanakan kegiatan kuliah kerja nyata (KKN) di Kabupaten Lebong.
Dikatakan Ketua LPPM Nurjannah SAg MAg, Kamis kemarin, merupakan hari pertama mahasiswa IAIN Curup melaksanakan KKN di tahun 2022. BACA JUGA : Dugaan "Permainan Zonasi" Disayangkan Dewan Pendidikan Dimana pada hari pertama KKN, beberapa perwakilan mahasiswa KKN IAIN Curup berkumpul di Kantor Bupati Lebong untuk melaksanakan upacara dan penyambutan mahasiswa KKN. "Ini merupakan hari pertama 1.017 mahasiswa KKN IAIN Curup Tahun 2022 melaksanakan KKN di lebong. Akan tapi sejak kemarin para mahasiswa sudah mulai memgangkut barang baawan mereka untuk ditempatkan di sekretariat masing-masing," ujarnya. BACA JUGA : Dugaan "Permainan Sistem Zonasi" Disambangi Dewan Pendidikan, Kacabdin ke Bengkulu Dikatakan Nurjannah, pelaksanaan KKN ini akan dilaksanakan selama 45 hari, yakni sejak tanggal 14 Juli kemarin, hingga 30 Agustus mendatang. Dimana setiap mahasiswa sudah dianjurkan untuk membuat proker masing-masing kegiatan kelompoknya. "Insya Allah jika tidak ada perubahan, pelaksanaan KKN dilaksanakan selama 45 hari. Dimana sejak awal mulai KKN para mahasiswa kami anjurkan untuk segera menyusun proker dan juga struktur kelompok," ucapnya. BACA JUGA : Dugaan Permainan Zonasi Sekolah, Kepsek Siap Diperiksa! Selain itu dikatakan Nurjannah, selama 45 hari pelaksanaan KKN, pihak panitia akan melakukan lengawasan sebanyak 4 kali. Masing-masing pengawasan akan dilaksanakan di awal saat pengantaran, pemantauan perlengkapan administrasi sekre, pemantauan hasil proker, dan juga penjemputan nanti. "Untuk proses pemgawasan yang dilaksanakan hanya 4 kali, kami akam melaksanakannya secara maksimal," sampaknya. BACA JUGA : Dugaan "Permainan Zonasi" di SMAN 1 RL, Ketua DPRD Berencana Bentuk Timsus Nurjannah juga berharap, selama 45 hari kedepan, pelaksanaan KKN IAIN Curup dapat berjalan lancar, sesuai dengan visinya untuk menjadikan para mahasiswa tersebut dapat berbaur ditengah-tengah masyarakat, dan memiliki pengalaman saat berada di tengah-tengah masyarakat. "Dengan semua persiapan yang sudah disiapkan, kami berharap KKN tahun ini dapat berjalan lancar tanpa ada halangan," singkatnya.IAIN Curup 1.017 Mahasiswa KKN Tiba di Lebong
Jumat 15-07-2022,13:00 WIB
Reporter : NICKO ADE CHRISTYAN
Editor : SARI APRIYANTI
Kategori :
Terkait
Kamis 13-06-2024,07:30 WIB
Bupati Syamsul Terima 850 Mahasiswa IAIN Curup Laksanakan KKN di Rejang Lebong
Rabu 15-05-2024,08:00 WIB
Ini Empat Pilihan KKN Kampus IAIN Curup, Angkatan Ke 6 2024
Selasa 19-07-2022,13:00 WIB
Pasca Sekretariat Dibobol Maling, Rektor IAIN Curup Minta LPPM Lakukan Evaluasi
Senin 18-07-2022,13:00 WIB
Waspada! 4 Unit HP Mahasiswa KKN IAIN Digondol Maling
Jumat 15-07-2022,13:00 WIB
IAIN Curup 1.017 Mahasiswa KKN Tiba di Lebong
Terpopuler
Minggu 01-12-2024,10:00 WIB
Alasan Pasangan Setelah Menikah Sebaiknya Punya Rumah Sendiri
Minggu 01-12-2024,18:00 WIB
Tips Berkemah saat Musim Hujan yang Aman dan Seru
Minggu 01-12-2024,21:00 WIB
Tips Melakukan Traveling di Musim Hujan
Minggu 01-12-2024,16:00 WIB
Inilah Alasan Kenapa Tidak Ada Lantai dan Kamar 13 di Hotel
Minggu 01-12-2024,15:00 WIB
Lagi Diet dan Bingung Mau Makan Nasi? Ini Rekomendasi Nasi Sehat untuk Diet Anda
Terkini
Senin 02-12-2024,09:00 WIB
Kelebihan Menggunakan Laptop dan Tablet Secara Bersamaan yang Wajib Kamu Ketahui!
Senin 02-12-2024,08:00 WIB
Cara Menggunakan Tablet Sebagai Alat Belajar Interaktif
Senin 02-12-2024,07:00 WIB
Tips Mengoptimalkan Kinerja Laptop Lama Agar Tetap Cepat yang Bisa Kamu Coba!
Senin 02-12-2024,05:00 WIB
Tips Meningkatkan Sistem Imun Tubuh Secara Alami yang Wajib Kamu Ketahui!
Senin 02-12-2024,03:00 WIB