SDN 7 RL Kembali Buka Program Tahfidz

Kamis 21-07-2022,12:25 WIB
Reporter : AZIZ AHMAD
Editor : SARI APRIYANTI

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM- Dalam waktu dekat, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 7 Rejang Lebong (RL) akan kembali membuka program Tahfidz Quran angkatan kedua di sekolahnya. 

Dikatakan Kepala SDN 7 RL, Tri Handayani MPd kepada CE bahwa program tersebut merupakan kelanjutan dari program Tahfidz angkatan pertama yang sudah sukses di laksanakannya pada tahun ajaran 2021/2022 kemarin.

BACA JUGA :  Duh.. RSUD Susah Air Bersih

"Insya Allah, jika tidak ada kendala program Tahfidz Quran Jumat besok mulai dibuka," ujarnya kepada CE, Rabu (20/7). 

Dalam program Tahfidz Quran ini, kata Kepsek pihaknya akan bekerjasaman Yayasan Al Islah Hamalatul Quran yang merupakan mitra sekolah. Dimana saat ini, pihaknya tinggal menunggu konfirmasi dari yayasan tersebut.

"Kalau Ustaz dan Ustazah kami sudah siap, tinggal lagi menunggu kepastian dari yayasan," sampainya. 

BACA JUGA :  Dewan Minta RSUD Segera Atasi Masalah Air 

Lanjut Kepsek, dalam pembukaan nanti pihaknya akan mengundang seluruh wali murid yang akan mengikuti program tersebut. 

"Untuk saat ini siswa yang sudah mendaftarkan diri dalam program tahfidz tersebut sebanyak 30 orang yang merupakan siswa dari kelas III, IV dan V yeng memang benar - benar ingin mengikuti program tahfidz ini," ujar Kepsek. 

BACA JUGA :  Heboh!! Warga Tewas Depan GOR 

Lanjut Kepsek pihaknya sangat berharap program tersebut bisa terlaksana dengan baik, sehingga nantinya siswa yang lulus dari sekolah tersebut selain mempunyai pengetahuan pelajaran umum juga memiliki pengetahuan kegamaan yang kuat sebagai sebagai bekal masa depannya nanti.

"Yang pastinya kami sangat berterimakasih kepada pihak Yayasan Al Islah Hamalatul Quran yang banyak membantunya mensukseskan program tersebut, besar harapan program tahfidz angkatan ke - 2 nantinya bisa kembali sukses dan lebih baik lagi," pungkas Kepsek.

Kategori :