Penting! Sebelum Memilih Skincare, Apa Saja Kandungan yang Perlu di Hindari?

Rabu 04-01-2023,13:39 WIB
Editor : NUNASA

Bahkan, penggunaannya dilarang di Uni Eropa. Namun, masih lazim di negara lainnya seperti USA.

Adanya zat ini bisa menyebabkan hormon menjadi tidak seimbang, terutama yang berkaitan dengan estrogen seperti testosteron. Ini adalah zat yang juga meningkatkan risiko mengalami kanker payudara, mengingat kaitan eratnya dengan perubahan tertentu pada level estrogen.

BACA JUGA:Peraih Beasiswa S2 Kemenag

BACA JUGA:MIM 10 Karang Anyar Targetkan Peningkatan Mutu dan Kualitas

  • Formaldehyde

Formaldehyde adalah senyawa gas tidak berwarna dan berbau menyengat. 

Zat formaldehyde dapat ditemukan pada produk kosmetik, losion, sampo, shower gel, pewarna kuku, dan produk perawatan rambut.

Formaldehyde termasuk ke dalam kandungan skincare yang berbahaya karena dapat menyebabkan reaksi alergi, iritasi mata, dan sistem pernapasan.

Beberapa studi pada hewan juga menemukan kaitannya sebagai pemicu kanker.

Tak hanya itu, konsentrasi formaldehyde juga bisa saja meningkat sampai ke level berbahaya jika bertemu dengan produk perawatan rambut yang mengandung keratin.

BACA JUGA:Cek Tanda Gangguan Kepribadian, Nomor 3 Paling Sering di Alami!

BACA JUGA:Wow! Skincare Terlaris Ini Ternyata Abal-abal! Mengandung Zat Berbahaya

Berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda pertimbangkan dalam memilih skincare:

  1. Ketahui jenis dan permasalahan kulit.
  2. Pilih produk yang cocok untuk semua jenis kulit atau sesuai dengan kondisi kulit Anda saat itu.
  3. Tidak perlu mengikuti tren.
  4. Mencoba-coba produk yang tidak sesuai dengan jenis kulitmu bisa memicu permasalahan kulit lainnya.
  5. Hindari produk abal-abal atau yang mengandung bahan berbahaya.
  6. Coba patch test terlebih dahulu.
  7. Kalau ada tester, aplikasikan pada bagian tangan atau rahang, lalu lihat apakah ada efek samping setelah mencobanya.
  8. Pilihlah produk yang sudah memiliki sertifikasi BPOM dan membelinya dari toko resmi. Anda juga bisa memeriksa keaslian produk dengan BPOM lewat situs https://cekbpom.pom.go.id/
Kategori :