FOOD,CURUPEKSPRESS.COM - Semur ceker adalah hidangan ceker rebus dari Indonesia yang diolah dalam kuah berwarna coklat pekat yang terbuat dari kecap manis, bawang merah, bawang bombay, pala dan cengkih.
Yuk simak resep dibawah ini.
Bahan-bahan:
- 500 gr ceker ayam
- 2 batang daun bawang
- 400 ml air rebusan ceker
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 2 cm kunyit, bakar
- 2 cm jahe
- 1 SDM ketumbar
BACA JUGA:Resep Minuman Segar!!! Dragon Fruit Lemonade
BACA JUGA:Resep Makanan : Tahu Isi Kukus
Bumbu pelengkap
- 2 batang sereh
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas
- 5 SDM kecap manis
- 1 keping gula merah
- Secukupnya kayu manis
- Secukupnya garam penyedap rasa dan lada
- Cuci bersih ceker.. Rebus ceker di air mendidih ± 5 menit. Buang air nya Rebusan ke 2 ±30 menit
- Tumis bumbu halus sampai harum
- Tambahkan bumbu pelengkap
- Masukkan kaldu ceker dan ceker nya aduk rata. Koreksi rasa
- Masak ± 7 menit sampai ceker lunak dengan wajan tertutup. Lalu tambah kan daun bawang.
- Ceker siap dinikmati dengan nasi ataupun topping mie ayam.