REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Satu-satunya SMP Negeri yang ada di wilayah Kecamatan Binduriang yakni SMPN 32 Rejang Lebong (RL) diketahui sudah tutup dalam beberapa tahun terakhir.
Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten RL, Sanusi Pane SSos sangat menyayangkan hal tersebut. "Jujur kami menyayangkan mengapa satu-satunya SMP Negeri di Binduriang harus ditutup," ucapnya. Oleh karenanya, kata Sanusi, pihaknya meminta kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) RL agar dapat memberikan penjelasan mendetail mengenai sekolah itu. Dengan maksud apa yang melatarbelakangi atau yang menyebabkan SMPN 32 harus ditutup dan pada akhirnya bisa mencari solusi atas akar masalah yang terjadi. BACA JUGA:SMPN 32 RL Seharusnya Ditangani Sejak Awal BACA JUGA:Peringatan Puncak HKN, Bupati Harap Masyarakat Bangkit dan Pulih "Beberapa waktu lalu kami sudah pernah menyurati Dikbud untuk meminta data-data yang berkaitan dengan SMPN 32 RL. Namun sampai hari ini surat itu belum juga dibalas. Maksud dan tujuan kita kan supaya bisa mencari tahu apa akar masalahnya sehingga bisa dicarikan solusinya," kata Sanusi. Lebih lanjut Sanusi menjelaskan, apabila penyebab utamanya karena jumlah penerimaan siswa setiap tahunnya berkurang. Pasti ada suatu hal yang kurang dari SMP tersebut sehingga mengurangi minat siswa dan orang tua. Kekurangan itu bisa dari sisi sarana prasarana (Sarpras) atau sumber daya manusia (SDM) yang ada. "Ini juga menandakan bahwa ada permasalahan yang dihadapi oleh Dikbud, sehingga setiap menerima siswa baru setiap tahunnya jumlah siswa di sekolah itu terus berkurang dan menurun," terangnya. BACA JUGA:Pemkab Rejang Lebong Kekurangan Tenaga Penyuluh KB BACA JUGA:Polres Rejang Lebong Siapkan Hotline Polsek Sedangkan sepengetahuan pihaknya, anak-anak dengan usia SMP di wilayah Kecamatan Binduriang banyak. Sampai-sampai karena tidak ada SMP umum yang berbasis negeri di sana mereka harus sekolah keluar hingga ke SMPN 12 RL di Kecamatan Sindang Kelingi, ada juga yang bersekolah di SMPN 11 RL di Kecamatan Padang Ulak Tanding dan bahkan ada yang ke Curup. "Pernah pagi-pagi saya lihat anak-anak itu karena bangku sudah penuh sampai naik di atas atap angkot, sangking ingin sekolah. Artinya keinginan untuk belajar mereka tinggi," jelasnya. Dirinya menegaskan, diharapkan kepada pihak Dikbud bisa memberikan penjelasan mengenai hal itu. Sebab dari masyarakat di Kecamatan Binduriang masih mengharapkan SMPN 32 RL diaktifkan kembali.Pasca SMPN 32 Ditutup, Komisi I Minta Data Detail Sekolah
Senin 14-11-2022,13:00 WIB
Reporter : ARI MUHAMMAD RIDWAN
Editor : SARI APRIYANTI
Tags : #smpn 11 rl di kecamatan padang ulak tanding
#sarana prasarana (sarpras) atau sumber daya manusia (sdm)
#sanusi pane ssos
#komisi i dewan perwakilan rakyat daerah (dprd) kabupaten rl
#kecamatan binduriang
#dinas pendidikan dan kebudayaan (dikbud) rl
Kategori :
Terkait
Kamis 17-11-2022,13:00 WIB
Fraksi Support Lahan Diklat Dihibahkan ke IAIN Curup
Kamis 17-11-2022,11:00 WIB
Jatah Kursi Dewan RL Tetap 30
Selasa 15-11-2022,10:47 WIB
Rezza: Data Segera ke Komisi I, Dikbud Bantah SMPN 32 RL Tutup
Senin 14-11-2022,13:00 WIB
Pasca SMPN 32 Ditutup, Komisi I Minta Data Detail Sekolah
Senin 10-10-2022,13:00 WIB
Anggaran Tersedia di APBD-P 2022 Sanusi: Seragam Gratis Wajib Tersalurkan
Terpopuler
Jumat 27-12-2024,17:00 WIB
Tanda Kamu Harus Putus Karena Keluarga Pasangan Bermasalah
Jumat 27-12-2024,16:00 WIB
Sebab Kenapa Lebih Mudah Mencintai Orang Lain Dibanding Diri Sendiri
Jumat 27-12-2024,18:00 WIB
Tanda Pasanganmu Diam-Diam Sedang Dekat dengan Orang Lain
Jumat 27-12-2024,11:00 WIB
Peluang Bisnis di Tahun 2025 untuk Para Pengusaha dan Pekerja di Dunia Digital Marketing
Jumat 27-12-2024,08:30 WIB
Seleksi PPPK Tahap Pertama Segera Diumumkan
Terkini
Sabtu 28-12-2024,05:00 WIB
Tips Makan Sehat di Tempat Kerja yang Bisa Kamu Coba!
Sabtu 28-12-2024,03:00 WIB
Cara Membuat Perayaan Tahun Baru agar Lebih Ramah Lingkungan
Sabtu 28-12-2024,01:00 WIB
5 Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan Mata
Jumat 27-12-2024,23:00 WIB
Mau Tahu Kenapa E-Commerce Jadi Tren? Ini Dia Manfaat dan Jenisnya!
Jumat 27-12-2024,21:00 WIB