Bahan-bahan:
- 1 bungkus mie telor kering, rendam air panas, tiriskan
- Caisim, potong-potong
- Kol, iris kasar
- Ayam fillet
- Sosis
- Merica bubuk
- Saus tiram
- Kecap manis
- Garam dan kaldu jamur
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabe keriting
- Cabe rawit setan
Cara Membuat:
- Tumis bumbu halus smp harum, masukan ayam dan sosis, tumis smp matang
- Masukan caisim dan kol, aduk2 smp layu, klo tll kering bisa tambahkan air sedikit
- Masukan saus tiram, kecap manis, merica, garam dan kaldu jamur, aduk rata
- Masukan mie, aduk smp bumbu rata dan meresap, cicipi, angkat.