Martabak Mie Menu Enak di Akhir Bulan

Minggu 20-08-2023,19:00 WIB
Editor : HEFICA B.U

FOOD, CURUPEKSPRESS.COM - Dompet tipis diakhir bulan di kostan cuman ada mie dan telur yuk bikin martabak mie enak bisa awet sampai 3 makan.

Bahan bahan:

  • 2 bks Indomie Instan Kari Ayam
  • 2 btr Telur Ayam (kocok lepas)
  • 1 sdt Margarin (secukupnya)
  • 5 sdm Minyak Goreng (secukupnya)
  • 2 lbr Daun Bawang Seledri (opsional)

BACA JUGA:

Cara membuat :

  1. Rebus mie instant seperti biasa, masak hingga matang.
  2. Sambil menunggu mie instant matang, kocok telur, masukkan bumbu mie instant beserta daun bawang/seledri, aduk hingga rata.
  3. Angkat mie instant yang sudah matang, tiriskan. Masukkan mie instant ke dalam campuran telur dan bumbu, aduk rata. Pastikan pada saat mengaduk seluruh mie terlumuri oleh telur. Ini untuk memastikan bahwa setiap helai mie bisa melekat satu dengan yang lainnya pada saat dimasak nanti. Dan bumbu tidak menumpuk di satu sisi.
  4. Panaskan wajan, masukkan minyak goreng secukupnya atau kurang lebih 5 sendok makan. Gunakan wajan berukuran 18 atau 20 cm yang agak landai pada bagian sisinya, hal ini dimaksudkan agar mudah untuk membalik mie di atas wajan.
  5. Tuangkan seluruh campuran mie instant ke dalam wajan, usahakan agar telur menyebar secara merata. Kecilkan api, diamkan hingga bagian bawahnya mengering, kemudian balik. Pastikan sebelum membalik bagian bawahnya benar-benar telah kering, karena hanya dalam keadaan keringlah mie bisa dengan mudah dibalik. Diamkan hingga bagian yang tadi dibalik sudah benar-benar kering sebelum mengangkatnya.
  6. Bila terasa sulit untuk membalik-balik menggunakan wajan, anda bisa menggunakan loyang panggang yang diolesi margarin untuk dioven, pastikan oven terlebih dahulu dipanaskan. Masak kurang lebih 15-20 menit. Angkat.
  7. Atau bisa juga menggunakan kukusan, caranya tidak berbeda jauh dari oven, kukusan harus terlebih dahulu dipanaskan, dan jangan lupa membungkus tutup kukusan dengan kain lap yang menyerap air. Gunanya agar air tidak menetes pada adonan, karena akan mempengaruhi rasa dari schotel. Masak kurang lebih 15-20 menit. Angkat.
  8. Martabak mie siap disajikan.

BACA JUGA:

 

 

Kategori :

Terkait

Senin 11-11-2024,09:00 WIB

Resep Sambal Plecing Kangkung

Kamis 08-02-2024,06:52 WIB

Resep Nasi Goreng Ebi

Kamis 09-11-2023,23:00 WIB

Resep Simple Mayonasei Homemade