HEALTH, CURUPEKSPRESS.COM - Gangguan mental adalah kondisi kesehatan yang memengaruhi pemikiran, perasaan, perilaku, suasana hati. Atau kombinasi diantara kondisi kesehatan yang sudah disebut diatas.
Kondisi ini dapat terjadi sesekali atau berlangsung dalam waktu yang lama (kronis).
Jika diamati gangguan ini bisa ringan hingga parah, yang dapat memengaruhi kemampuan seseorang dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Termasuk melakukan kegiatan sosial, pekerjaan, hingga menjalani hubungan dengan keluarga.
Ada banyak jenis jenis gangguan mental dan juga gejala gejalanya yang berhasil dirangkum tim Curup Ekspress, berikut diantaranya :
DEPRESI berbeda dengan perubahan suasana hati yang terjadi biasanya. Gangguan depresi memiliki episode yang berlangsung lebih panjang.
Mereka yang mengalaminya selalu merasa sedih, cemas, tidak bernilai, dan cenderung mau mengakhiri hidupnya.
Gejala :
- Sering menyalahkan diri sendiri karena selalu memiliki rasa bersalah.
- Kerap merasa rendah diri, tidak berharga, dan putus asa.
- Selalu merasa khawatir dan cemas yang berlebihan.
- Memiliki suasana hati yang buruk atau sering merasa sedih berlebihan.
- Sensitif, mudah marah, dan lebih sering menangis.
- Kesulitan berpikir, mengambil keputusan, dan berkonsentrasi.
- Menunjukkan sikap apatis pada lingkungan sekitar.
- Tidak menunjukkan ketertarikan dan tidak mempunyai motivasi untuk semua hal (anhedonia).
- Selalu memiliki pikiran untuk menyakiti diri sendiri atau melakukan percobaan bunuh diri.
ORANG dengan masalah kecemasan akan memberikan respons terhadap sesuatu secara berlebihan.
Berlebihan ini lebih ke arah negatif, seperti ketakutan, kekhawatiran, hingga hal-hal lain yang mungkin berhubungan kepada kematian.
Gangguan kecemasan termasuk gangguan yang paling umum dirasakan oleh penderita penyakit mental.
Gejala :
- Merasa selalu tegang.
- Merasa cemas, bahkan untuk hal yang sepele.
- Merasa uring-uringan.
- Merasa resah dan tidak bisa tenang.
- Merasa selalu ketakutan.
- Merasa sulit konsentrasi.
- Merasa mual dan ingin muntah.
- Merasa sakit perut.
- Merasa sakit kepala.
- Detak jantung berdetak lebih cepat.
- Keluar keringat yang berlebihan.
- Badan gemetar.
- Otot di sekujur tubuh terasa tegang.
- Menjadi mudah terkejut.
- Napas menjadi pendek.