Cek Sekarang, Ini 7 Jenis Motor Curian yang Berhasil Diamankan Polsek Curup

Kamis 05-10-2023,20:28 WIB
Reporter : habibi ifriansyah
Editor : redaksi

 

CURUPEKSPRESS.COM - Sedikitnya ada 7 unit sepeda motor hasil curian yang berhasil diamankan oleh pihak Polsek Curup. Ini setelah Polsek Curup dibawah kepemimpinan Kapolsek Iptu Singgih W SH melakukan interogasi terhadap RH (25) warga Desa IV Suku Menanti Kecamatan Sindang Dataran yang terlibat kasus pencurian mobil pick up di Desa Air Meles Atas Kecamatan Selupu Rejang beberapa waktu lalu. 

Dari hasil pengembangan itu, diketahui jika RH ini juga terlibat pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di 15 Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wilayah hukum Kepolisian Resor (Polres) Rejang Lebong.

Namun dari 15 TKP tersebut, Polsek Curup baru berhasil mengamankan BB motor curian sebanyak 7 unit di Desa Kepala Curup Kecamatan Binduriang dan Desa Bengko Kecamatan Sindang Dataran

BACA JUGA:

Adapun 7 unit motor curian yang berhasil diamankan Polsek Curup, diantaranya :

1. Honda Beat warna putih

2. Honda Beat warna hitam

3. Honda Revo warna hitam

BACA JUGA:Gara-Gara Ini, Bandit Curanmor Asal Curup Batal Nikah

4. Yamaha N-Max warna hitam

5. Yamaha Force warna biru hitam

6. Yamaha Mio M3 warna biru hitam

7. Yamaha Vixion

 

Kategori :