Penting! Jenis Tanaman Ini Haram Ditanam di Halaman Rumah Menurut Pandangan Islam

Sabtu 14-10-2023,01:00 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : DESI AP

NASIONAL, CURUPEKSPRESS.COM – Memiliki tanaman di depan rumah menjadi salah satu cara agar rumah kelihatan asri. Disamping itu, menanam tumbuhan di depan rumah membuat rumah menjadi sejuk dan teduh.

Anda yang memiliki hobi merawat tanaman di rumah mungkin perlu mengetahui hal yang satu ini agar tidak melakukannya di rumah. Ada beberapa tanaman yang tidak boleh ditanam di depan rumah.

Hal ini karena beberapa tanaman tersebut dipercaya bisa membawa dampak buruk hingga menghalangi energi positif untuk masuk ke dalam rumah.

Nah, oleh karena itu, Anda perlu mengetahuinya terlebih dahulu sebelum mulai menghiasi halaman depan rumah Anda.

Banyak orang yang beranggapan bahwa memiliki tanaman pohon besar dan rimbun di halaman rumah hanya punya dampak positif. Rumah akan menjadi sejuk dan teduh lantaran keberadaan tanaman pohon besar yang memiliki daun yang banyak.

Tetapi ada jenis tanaman pohon yang tidak baik dan berdampak negatif bila di tanam di depan rumah, bahkan ada tanaman yang haram menurut Islam.

Sebenarnya, tidak ada pembahasan khusus mengenai tanaman yang tidak boleh ditanam di depan rumah menurut Islam. Pembahasan ini tidak disebutkan dalam ayat Alquran, hadits, ataupun kitab lainnya.

 

Namun secara umum, Islam tidak membolehkan umatnya untuk merawat tanaman yang memiliki sifat mudharat (merugikan).

Ada beberapa tanaman yang diharamkan karena berbahaya bagi manusia. Kemudian, jenis tanaman yang beracun dan bersifat memabukkan juga harus dihindari.

Selebihnya, umat Islam boleh merawat jenis tanaman apapun yang ia suka.

BACA JUGA:

1. Tanaman pohon kapas

 

Pohon kapas membawa nasib buruk karena mudah menjadi perantara debu dan kotoran di rumah.

Debu dan kotorsn juga menjadi sumber kemalangan dan kemiskinan di rumah, tentunya kalau Anda sering meninggalkan hunian. Kalau sudah kotor dan tidak terurus, rumah bisa jadi sarang makhluk halus. 

 

2. Tanaman kaktus 

 

Selanjutnya, ada juga tanaman yang sebaiknya tidak berada di depan rumah yakni pohon kaktus.

Ada yang menganggap kaktus sebagai salah satu tanaman pembawa sial menurut Islam karena bentuk tanamannya yang berduri serta tumbuh di lingkungan yang minim air.

 

3. Pohon pepaya

 

Berdasarkan kepercayaan tradisional sejak zaman dahulu, pohon pepaya selalu terkait sebagai pohon yang kurang baik kehadirannya.

Pasalnya, pohon pepaya tak hanya membawa energi buruk ke rumah, tetapi juga menjadi sebagai salah satu tempat kesukaan makhluk gaib.

Dengan adanya makhluk tersebut, akan semakin banyak godaan buat kamu untuk berbuat jahat atau hidup tidak tenang.

Dalam situasi tertentu, seperti pada musim panas, pohon kaktus mungkin saja tumbuh di kebun karena kondisi tanah cukup kering dan kurang lembap.

BACA JUGA:

4. Bunga Kamboja dan kenanga

 

Contoh bunga yang tidak boleh ditanam di depan rumah berikutnya adalah kamboja dan bunga kenanga.

Kedua bunga ini identik dengan kematian sehingga menimbulkan energi yang kurang baik jika diletakkan di depan rumah.

Selain itu, bunga kamboja dan kenanga juga termasuk tanaman yang sering berbunga dan mudah rontok. Rontokan bunga yang tidak langsung dibersihkan akan membuat halaman kotor dan mengganggu kecantikan fasad rumah.

 

5. Mahkota Duri

 

Tanaman yang tidak boleh ditanam di depan rumah menurut islam yang pertama adalah tanaman mahkota duri.

Hal tersebut dikarenakan, mahkota duri memiliki duri tajam yang berbahaya untuk orang-orang disekitarnya.

Nah, itulah beberapa tanaman yang tidak boleh ditanam di depan rumah menurut islam karena dianggap dapat membawa energi negatif masuk ke dalam rumah.

Kategori :