Bangun Kredit Usaha Produktif

Bangun Kredit Usaha Produktif

Dari HUT Bank Bengkulu ke 46

CURUP,CE - Dalam rangka HUT Bank Bengkulu ke 46 yang diperingati pada kamis (13/04) kemarin, Bank Bengkulu akan memfokuskan program kegiatannya dalam pengembangan kredit usaha produktif. Dikatakan kepala Bank Bengkulu cabang Curup, Zurkarnain capaian target dalam pengembangan kredit usaha produktif tersebut, hingga akhir tahun ditargetkan mencapai Rp 384 miliar.

"Saat ini target kami hingga akhir tahun sebesar Rp 384 miliar, dan sekarang kami sudah mencapai Rp 354 miliar," sampainya.  Dikatakannya bahwa kredit usaha produktif tersebut jika dalam hitungan persen sudaha mencapai 8 persen dari target 15 persen hingga akhir tahun 2017 ini. Melihat keadaan yang sedemikian itu, Zurkarnain mengaku bahwa dirinya optimis terget 15 persen hingga akhir tahun tersebut akan tercapai.

"Yang jelas kami sangat optimis terget tahun ini akan tercapai," katanya.  Sementara itu, untuk pengembangan kredit usaha produktif tersebut pihaknya memiliki program KUR dan KUR Retail untuk para pelaku usaha di Rejang lebong. Dimana sasaran dari program KUR dan KUR Retail tersebut terdiri dari beberapa bidang usaha. "Sasaran kami itu bermacam-macam, seperti bidang pertanian, perikanan, industri, UKM, dan lainnya," ujarnya.

Zurkarnain mengatakan untuk pinjaman KUR dan KUR Retail tersebut disalurkan dengan dana pinjaman maksimal sebesar Rp 500 juta. Tentunya pinjaman tersebut bertujuan untuk membantu para pelaku usaha di Rejang Lebong untuk terus mengembangkan usahanya. Pasalnya jika para pelaku usaha tersebut usahanya semakin berkembang dan maju maka tentu akan menimbulkan dampak yang positif bagi perekonomian di Rejang Lebong.

"Ini bisa jadi salah satu alternatif dalam menuntaskan kemiskinan di Rejang Lebong. Pasalnya jika usaha para pelaku usaha tersebut berkembang tentu mereka akan membutuhkan tenaga kerja yang baru sehingga dapat mengurangi pengangguran di Kebupaten Rejang Lebong ini," tandasnya. (CE2)

Sumber: