Sekda Lepas Kafilah MTQ Korpri ke-V

Sekda Lepas Kafilah MTQ Korpri ke-V

CURUPEKSPRESS.COM, BENGKULU - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu Hamka Sabri, Jumat (12/11) pagi melepas keberangkatan Kafilah perwakilan Bengkulu. Untuk mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-V KORPRI tingkat Nasional di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Hamka menyampaikan para peserta yang mewakili Bengkulu ini adalah yang terbaik, dari terbaik. Pada ajang MTQ ini, Pemprov tidak membebankan target kepada para kafilah.
"Untuk target, tentu tidak jadi patokan. Yang terpenting, para peserta dapat menjaga nama baik Provinsi Bengkulu di daerah orang," ujar Hamka usai melepas kafilah di Bandara Fatmawati Soekarno.

Hamka mendoakan agar para peserta dapat memberikan kemampuan terbaik selama MTQ Korpri ke-V ini.
"Semoga para peserta dapat diberikan kesehatan, kekuatan, dan keselamatan selama MTQ berlangsung. Sebab, para kafilah mewakili dua juta masyarakat Bengkulu untuk berlaga di tingkat nasional," ungkapnya.

Sementara, salah satu peserta yaitu Dodi Irawan menyampaikan sejauh ini persiapan sudah dilakukan secara matang, dan semoga dapat memberikan hasil maksimal pada MTQ nanti.
"Kami akan memberikan yang terbaik untuk Provinsi Bengkulu, semoga hasilnya maksimal. Mohon doa masyarakat Bengkulu," singkatnya. (CE2)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: