Rizon Gumanti Jabat Sekretaris KPU Kepahiang, KPU RL Gelar Acara Pelepasan

Rizon Gumanti Jabat Sekretaris KPU Kepahiang, KPU RL Gelar Acara Pelepasan

HABIBI/CE Pelepasan salah satu ASN KPU RL Rizon Gumanti SP yang mendapat promosi sebagai Sekretaris KPU Kepahiang, Selasa (30/8)--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Rizon Gumanti SP yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubag Keuangan, Umum dan Logistik KPU Kabupaten Rejang Lebong (RL), saat ini mendapat amanah baru sebagai Sekretaris KPU Kepahiang.

Bahkan pada Selasa 30 Agustus 2022 kemarin, KPU Kabupaten RL menggelar acara pelepasan salah satu ASN terbaik di KPU RL.

Dalam sambutannya, Ketua KPU RL Drs Restu S Wibowo mengucapkan selamat dan sukses kepada bapak Rizon atas amanah yang diberikan sebagai Sekretaris KPU Kepahiang. 

Tentu, amanah ini harus dijalankan dengan baik dan pihaknya berharap di tempat yang baru, akan makin sukses.

BACA JUGA:Peringati HKG ke-50 PKK, Bupati Harapkan PKK Berperan Besar Dalam Penanganan Stunting

BACA JUGA:Ada 7 Kepala Puskemas di Rejang Lebong Berstatus Non Job

"Tentu kami merasa kehilangan, namun sekaligus kami merasa bangga. Salah satu ASN terbaik di Kabupaten Rejang Lebong mendapat promosi sebagai Sekretaris KPU Kepahiang," ujarnya.

Selain itu, kata Restu pihaknya juga berterimakasih atas dedikasi yang telah diberikan selama berada di KPU Kabupaten RL. 

Dimana menurut Restu, bapak Rizon telah memberikan andil dan kontribusi nyata dalam membantu penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten RL. 

"Oleh karena itu, kami berdoa yang terbaik untuk pak Rizon di tempat tugas yang baru," sampainya.

BACA JUGA:SMPN 23 Rejang Lebong, Hidupkan Kembali Ekskul Pramuka

BACA JUGA:Simpan 1 Meter Kubik Kayu Meranti, Warga Pagar Gunung Diringkus

Sementara itu, dalam sambutannya Rizon mengaku bersyukur bisa bertugas di KPU Kabupaten RL. Tentu, banyak kenangan yang telah terukir. Dalam kesempatan itu, Rizon izin pamit untuk pindah tugas ke KPU Kepahiang. 

"Ada banyak kenangan di sini, saya berharap ini bukanlah sebuah perpisahan. Komunikasi tetap jalan, karena ini hanya pindah tugas," katanya.

Untuk diketahui, dalam acara pelepasan yang digelar di aula Sekretariat KPU RL dihadiri seluruh Komisioner KPU RL, ASN, karyawan-karyawati KPU RL. 

Sumber: