RL Terima Penghargaan Menkes

RL Terima Penghargaan Menkes

IST/CE Piagam Penghargaan yang diberikan untuk Kabupaten Rejang Lebong--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, belum lama ini menerima penghargaan sebagai kabupaten dengan persentase jumlah sekolah terbanyak yang mengikuti Gerakan Nasional Aksi Bergizi dalam upaya pencegahan stunting dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia (RI).

Dimana pada penghargaan yang diberikan oleh pihak Kemenkes RI tersebut ditandatangani langsung secara resmi oleh Menteri Kesehatan RI Budi G Sadikin.

Disampaikan Bupati Rejang Lebong Drs H Syamsul Effendi MM, atas pencapaian penghargaan yang diberikan Kemenkes kepada Pemkab Rejang Lebong.

Diharapkan bisa menjadi spirit untuk jajaran Pemkab Rejang Lebong dalam upaya menekan angka stunting yang terjadi saat ini.

BACA JUGA:Dikbud Klaim Sudah Selesaikan Kasus Kekerasan Siswa

BACA JUGA:Dinilai Tidak Bermanfaat, Tahun Depan Mess di Bandung Dilelang

"Kita patut bersyukur atas pencapaian yang telah kita raih ini. Dimana dengan pencapaian yang kita dapatkan ini, jajaran Pemkab Rejang Lebong dan seluruh lapisan masyarakat di Rejang Lebong bisa lebih semangat lagi untuk menekan terus-menerus angka stunting yang saat ini terjadi," ucap bupati.

Selain itu bupati juga menekankan, selain jiwa semangat yang tinggi.

Melalui peraihan penghargaan yang didapatkan Kabupaten Rejang Lebong sebagai kabupaten dengan persentase jumlah sekolah terbanyak yang mengikuti Gerakan Nasional Aksi Bergizi dalam upaya pencegahan stunting.

Dapat menjadikan seluruh lapisan masyarakat maupun jajaran Pemkab Rejang Lebong semakin solid lagi dalam menjalin kerjasama untuk menekan angka stunting.

BACA JUGA:BPBD Ingatkan Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan, Kemungkian Bencana Alam Hidrometeorologi

BACA JUGA:138 KPM Belum Cairkan PKH

Karena untuk mendapatkan hasil yang terbaik sesuai yang diinginkan, tentu harus didasari dengan kerjasama yang baik juga.

"Marilah sama-sama kita mensukseskan program penekanan angka stunting di Rejang Lebong ini secara bersama dan gotong royong. Dimana setiap lapisan maupun bidang harus dilibatkan semua dalam upaya tersebut," singkat bupati.

Sumber: