Pencuri Kopi Basah Milik Petani di Curup Ditangkap Warga, Biasanya Beraksi Tengah Malam
Pelaku pencurian kopi basah yang dimintai keterangan di Polsek Bermani Ulu, Rabu (25/10) dini hari. - ist-
CURUPEKSPRESS.COM - YA (37) warga Desa Sentral Baru Kecamatan Bermani Ulu, Kabupaten Rejang Lebong tak berkutik saat diamankan warga. Ini pasca spesialis pencuri kopi basah milik petani tersebut diamankan warga Desa Baru Manis Kecamatan Bermani Ulu pada Selasa 24 Oktober 2023 sekira pukul 23.30 WIB.
YA tertangkap tangan warga, saat beraksi melakukan pencurian kopi basah di kebun milik Eko warga setempat.
Awal mulai terungkapnya kasus pencurian itu, bermula ketika Eko yang berada di Pondok Kebun miliknya melihat dan mengintip ada sekelompok orang yang sedang memetik kopi di kebun miliknya.
Saat itu, korban hanya berdiam diri di dalam pondok sambil menelepon salah satu warga desa memberitahu ada sekelompok orang yang tengah melakukan aksi pencurian kopi basah milik korban.
BACA JUGA:Pelajar Pencuri Kopi, Rupanya Ini...
BACA JUGA:DPO 1 Tahun, Pencuri Kopi Ditangkap
Tak lama berselang, datanglah sejumlah warga dan melihat pelaku pencurian yang tengah memasukkan kopi basah ke dalam karung. Mendapati hal tersebut, warga dan korban langsung mengejar para pelaku yang diprakirakan berjumlah 4 orang tersebut.
Namun, hanya 1 pelaku yang berhasil diamankan sementara 3 pelaku lainnya berhasil melarikan diri. Sementara 2 motor yang dibawa pelaku pencurian, berhasil diamankan oleh warga yakni 1 unit motor jenis Vega ZR warna putih tanpa nopol dan 1 unit motor jenis Viar kerempang tanpa nopol.
Kasi Humas Polres Rejang Lebong, Iptu S Simanjuntak membenarkan kejadian tersebut. Untuk pelaku yang tertangkap tangan sudah diserahkan ke Polsek Bermani Ulu.
Sumber: