Resep Makanan Jadul : Donat Kampung

Resep Makanan Jadul : Donat Kampung

Donat Kampung-ILUSTRASI/NET-

FOOD,CURUPEKSPRESS.COM - Donat kampung adalah sebutan untuk kue donat versi industri kecil atau rumah tangga yang umumnya ditemukan di kampung. Kue ini biasanya disajikan dengan cara yang sederhana, dengan bubuhan gula halus putih atau meses.

Mari simak resep dibawah ini.

 

Bahan-bahan:

  • 170 ml susu uht full cream 
  • 1 sdt munjung ragi instant
  • 30 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 300 gr tepung terigu protein sedang
  • 30 gr margarine merk apa saja butter lebih enak
  • Sejumput garam
  • 1/2 sdm ovalet 
  • Topping sesuai selera, saya pakai mesis, selai strawberry dan gula halus

BACA JUGA:Resep Donat Ubi Cilembu Anti Gagal!

BACA JUGA:Resep Donat Kukus Anti Gagal!

 

Cara Membuat:

  1. Dalam satu wadah campur susu uht, ragi, dan gula pasir. Aduk rata tunggu sampai berbusa. Tanda ragi aktif.
  2. Dalam wadah berbeda, campur tepung terigu, garam, ovalet, dan telur.
  3. Setelah berbusa masukkan bahan ragi ke dalam tepung terigu, uleni sampai setengah kalis, kemudian masukkan margarin atau butter, uleni lagi sampai benar” kalis.
  4. Diamkan sampai adonan mengembang dua kali lipat, tutup wadah dengan kain bersih agar permukaan adonan tidak kering. Simpan di tempat yang bersuhu hangat, hisa di dekat jendela atau saya biasa di atas magic com. Kira” waktu yang di butuhkan untuk mengembang adalah 1 jam.
  5. Setelah mengembang, buang gas dalam adonan. Uleni sebentar, lalu potong dan timbang sama besar. Saya biasanya 30-35 gram. Bentuk bulat lalu rounding, dan cetak tengahnya dengan menggunakan sesuatu di dapur yang berbentuk bulat. Saya biasa pakai tutup botol. Tata di atas wadah atau loyang yang sudah di taburi tepung terigu.
  6. Lakukan pada semua adonan, diamkan kembali adonan sampai mengembang. Sekitar 30 menit.
  7. Siapkan wajan dengan minyak yang banyak, panaskan dengan api kecil sampai benar” panas, goreng adonan dengan metode sekali balik. Akan terlihat white ring tanda donat mengembang dengan baik. Setelah kedua sisi matang sempurna. Angkat dan tiriskan. Tunggu sampai dingin lalu hias sesuai selera.

Sumber: