Kebiasaan Islami yang Dapat Ditanamkan pada Anak

Kebiasaan Islami yang Dapat Ditanamkan pada Anak--
8. Mengajarkan Pentingnya Menjaga Silaturahmi
Silaturahmi merupakan salah satu ajaran penting dalam Islam. Menjaga hubungan baik dengan keluarga, teman dan tetangga merupakan cara untuk memperoleh keberkahan hidup. Orangtua dapat mengajarkan anak untuk rajin berkunjung ke rumah saudara atau tetangga serta mengajarkan mereka untuk senantiasa menghormati orang yang lebih tua dan menyayangi yang lebih muda.
9. Mengenalkan Anak pada Puasa
Ibadah yang wajib bagi umat Islam yang telah baligh adalah Puasa di bulan Ramadhan. Puasa dapat dikenalkan secara perlahan dengan anak-anak dengan cara mulai dengan mengajak anak untuk berpuasa setengah hari atau beberapa jam, kemudian secara bertahap meningkatkan durasinya. Tujuan dari mengajarkan puasa adalah untuk menumbuhkan rasa disiplin, sabar dan pengendalian diri sejak usia dini.
BACA JUGA:Kebiasaan Buruk yang Bisa Menciptakan Ketidakadilan dalam Keluarga
BACA JUGA:Sederhana Tapi Gak Banyak yang Tahu, Inilah Kebiasaan Pasangan Bahagia
10. Membangun Kebiasaan Berpakaian Sopan
Islam mengajarkan umatnya untuk berpakaian sopan dan menutup aurat. Orangtua bisa mengenalkan anak pada kebiasaan berpakaian yang sesuai dengan tuntunan agama sejak usia dini.
Mengajarkan anak untuk mengenakan pakaian yang sopan, bersih dan sesuai dengan ajaran Islam akan membentuk mereka menjadi pribadi yang menjaga kehormatan diri.
Menanamkan kebiasaan Islami pada anak sejak dini merupakan investasi jangka panjang yang sangat berharga. Dengan kebiasaan ini anak bukan hanya akan tumbuh menjadi pribadi yang baik secara moral akan tetapi juga akan memiliki dasar yang kuat dalam menjalani kehidupan yang penuh berkah dan kebahagiaan.
Orangtua memiliki peran penting dalam menanamkan kebiasaan tersebut baik melalui contoh yang baik maupun pembiasaan yang konsisten setiap hari. Semoga dengan membiasakan anak dengan nilai-nilai Islami bisat tumbuh menjadi generasi yang bermanfaat bagi agama, keluarga dan masyarakat.
Sumber: