SDN 02 Merigi, Akreditasi Sekolah Diharapkan Meningkat

Selasa 16-08-2022,11:14 WIB
Reporter : AZIZ AHMAD
Editor : NUNASA

MERIGI,CURUPEKSPRESS.COM - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 02 Merigi saat ini sedang mempersiapakan penilaian Akreditasi sekolah. Diperkirakan tim akreditasi akan turun kesekolah pada 22 - 26 Agustus mendatang.

BACA JUGA :  Defisit Anggaran Masih Rp 130,4 Miliar 

Sekolah yang beralamat di Desa Simpang Kota Bingin Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang tersebut mengaku bahwasanya saat ini hampir 50 persen persiapan untuk penilaian akreditasi disekolahnya tersebut sudah disiapkan.

Yang pastinya pihaknya berharap nilai akreditasi sekolahnya bisa meningkat kembali. Hal ini ungkapkan oleh kepala SDN 02 Merigi kepada CE Senin (15/8) disekoalahnya kemarin. 

BACA JUGA :  September, Inspektorat Lakukan Audit Khusus 61 Desa

"Insyaallah sebentar lagi sekolah kami akan melaksanakan kegiatan penilaian akreditasi, untuk jadwal pelaksanaan akreditasi disekolah kami ini belum   belum bisa kami pastikan, hanya saja kalo kita berpedoman dengan jadwal ketiga pelaksanaan dibulan Agustus yakni kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 22 - 26 mendatang," ujar Kepsek. 

BACA JUGA :  Disperindag Dapat Laporan Tangki Motor Modifikasi 

Dikatakan Kepsek, bahwasanaya biasanya jadwal pelaksanaan penilaian Akreditasi tersebut akan disampaikan kepada pihak sekolah 3 hari sebelum pelaksanaan penilaian akreditasi. 

"Untuk saat ini akreditasi kami adalah A dengan nilai 91 dan kami mengaharapkan pada pelaksanaan penilaian tahun ini bisa meningkat dari angka tersebut," jelas Kepsek. 

BACA JUGA :  Petani Talang Benih Mengeluh, Pupuk Subsidi Langka, Non Subsidi Mahal 

Sementara itu kepsek mengatakan bahwasanya yang masih menjadi hambatan oleh pihaknya dalam proses penilaian akreditasi ditahun ini yakni waktu yang bisa digunakan oleh pihaknya hanya sedikit, akan tetapi semua itu tidak menjadi hambatan besar bagi pihaknya dalam mempersiapakan penilaian akrediatasi disekolahnya tersebut. 

BACA JUGA :  12 OPD Jadi Sampel, Penilaian SPIP Level III 

"Yang pastinya kami berharap bahwasanya penilaian akreditasi disekolah kami bisa meningkat dari sebelumnya dan agar bisa meningkatkan nilai tersebut saat ini kami sedang berusaha semaksimal mungkin agar bisa mencapi target yang kami harapkan," pungkasnya.

 

Kategori :