REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Baru-baru ini Pemerintah Pusat menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM) kepada masyarakat.
Namun hal tersebut justru menimbulkan kecemburuan sosial di masyarakat itu sendiri. Sebagaimana dikatakan Kurniasih (48) salah seorang warga Kelurahan Talang Benih Kecamatan Curup. Menurutnya penyaluran BLT BBM tidak merata dan tidak tepat sasaran. Dimana masyarakat yang jelas-jelas kurang mampu tidak mendapat dan yang lebih mampu secara ekonomi justru dapat bantuan. "Salah satu contohnya di sekitaran tempat tinggal saya, banyak orang yang ekonominya mampu dapat bantuan. Sedangkan orang-orang tua yang tidak lagi punya mata pencaharian, warga kurang mampu yang hanya bekerja sebagai buruh tani, kuli bangunan malah tidak dapat," terangnya. BACA JUGA:BLT BBM Mulai Disalurkan BACA JUGA:Polres Kawal Penyaluran BLT BBM Dirinya juga menjelaskan, orang-orang yang sebelumnya mendapat bantuan sosial (Bansos) program keluarga harapan (PKH) dan bantuan sosial sembako (BSS), kini juga dapat BLT BBM yang disalurkan tersebut. Sebaliknya warga yang tidak dapat bansos PKH dan BSS juga tidak dapat BLT BBM, padahal secara kriteria warga tersebut layak dan berhak dapat. "Jadi yang sudah dapat bansos lain kini dapat lagi, sedangkan yang sebelumnya tidak pernah dapat benar-benar zonk, alias tidak dapat sama sekali," paparnya. Hal senada juga dikatakan Sucisah (38), jika didasarkan pada kriteria penerima Bansos dirinya mengaku layak dan berhak menerima. BACA JUGA:Usai Imunisasi, Bayi 6 Bulan MD BACA JUGA:SDN 62 RL Hanya Memiliki 3 Laptop Sebab dirinya mengaku hanya bekerja sebagai buruh tani yang penghasilan setiap bulannya kecil. "Belum lagi anak-anak masih sekolah, dan saya juga sedang punya balita. Bukannya secara kriteria saya berhak dapat, tapi nyatanya tidak," ujarnya. Kelompok masyarakat yang cemburu sosial terhadap Bansos BLT BBM tersebut, meminta pemerintah untuk mengevaluasi dan memverifikasi ulang data penerima bantuan. Karena apabila seperti ini terus, sampai kapan pun penyaluran Bansos tidak akan pernah tepat sasaran dan tidak merata.Apakah BLT BBM Timbulkan Kecemburuan Sosial?
Senin 12-09-2022,10:00 WIB
Reporter : ARI MUHAMMAD RIDWAN
Editor : SARI APRIYANTI
Tags : #program keluarga harapan (pkh)
#pembagian blt bbm tidak merata
#blt bbm
#bantuan sosial sembako (bss)
#bahan bakar minyak (bbm)
Kategori :
Terkait
Jumat 06-01-2023,08:00 WIB
Hingga Penyaluran Ditutup, 243 KPM Tidak Cairkan Bansos di Rejang Lebong
Senin 19-12-2022,11:03 WIB
KPM Diminta Segera Cairkan PKH
Selasa 29-11-2022,10:47 WIB
Tak Ada Potongan Dalam Pencairan Bansos
Sabtu 12-11-2022,13:00 WIB
BLT BBM Batal Disalurkan?
Selasa 08-11-2022,09:28 WIB
Segera Cair, BLT BBM Kepahiang Disalurkan Via Rekening
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,12:00 WIB
Indonesia Tolak Investasi Apple Senilai Rp 1,5 Triliun: Apa Alasannya?
Rabu 27-11-2024,18:00 WIB
Apakah Anak Kecil Bisa Depresi? Ternyata Ini Penyebannya!
Rabu 27-11-2024,13:00 WIB
Tips Ngekos Bareng Saudara agar Tetap Kompak
Kamis 28-11-2024,10:20 WIB
Xiaomi Redmi 10: Smartphone Terjangkau dengan Performa Tinggi dan Kamera Canggih
Rabu 27-11-2024,21:00 WIB
Manfaat Mengompres Mata dengan Air Hangat
Terkini
Kamis 28-11-2024,11:00 WIB
Makanan Sehat dan Lezat yang Wajib Kamu Coba Sekali Seumur Hidup!
Kamis 28-11-2024,10:20 WIB
Xiaomi Redmi 10: Smartphone Terjangkau dengan Performa Tinggi dan Kamera Canggih
Kamis 28-11-2024,10:00 WIB
Siswa dan Guru di Rejang Lebong Dilarang Tambah Libur
Kamis 28-11-2024,09:45 WIB
Tak Ditemukan Unsur Pidana, 4 Laporan Dugaan 'Money Politic' Dihentikan Gakkumdu
Kamis 28-11-2024,09:15 WIB