NASIONAL, CURUPEKSPRESS.COM - Dalam Islam, sedekah dalam arti luas merupakan pemberian atau perbuatan baik yang dilakukan seseorang kepada orang lain.
Sedekah tidak harus dikeluarkan dalam bentuk uang ataupun barang.
Dalam banyak hadis disebutkan, senyum dan menyingkirkan duri dari jalan juga merupakan sedekah.
Dengan demikian, manfaat sedekah tidak hanya dirasakan diri sendiri, tetapi juga orang-orang di sekitar.
Kajian Ustadz Khalid Basalamah (KHB) dalam video di channel youtube @Khalid Basalamah Official menjelaskan, sedikitnya ada 9 manfaat yang dirasakan bagi muslim yang gemar bersedekah.
BACA JUGA:
Pertama, sedekah bisa mensucikan jiwa. Jika hati keras, malas ibadah, dan lainnya maka sedekah menjadi pintu utama untuk mensucikan jiwa.
Kedua, bentuk ketundukkan jiwa kepada Allah. Infak dan sedekah merupakan perintah Allah.
Sehingga ketika seseorang melakukannya, berarti jiwanya tunduk kepada Allah.
Ketiga, manfaat sedekah melindungi diri di hari kiamat.
Keempat, menjauhkan dari musibah. Dengan sedekah bisa membuat seseorang itu jauh dari musibah dan balak.
Termasuk di antaranya terhindar dari kematian buruk, seperti meninggal dalam kondisi maksiat.
Kelima, pelita kehidupan. Menurut KHB, sedekah akan menjadi cahaya bagi keluarga, lingkungan, dan usaha.
Tanda cahaya tersebut adalah keberkahan dan solusi dari semua masalah yang terjadi.
Keenam, menebus dari hukuman pencipta.